News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Catatan dan Fakta Menarik Atalanta vs PSG, Rekor Buruk Les Parisien Jumpa Tim Negeri Pizza

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Paris Saint-Germain (PSG) tertunduk lesu usai timnya dikalahkan Real Madrid dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Berbagai catatan dan fakta menarik tersaji jelang pertandingan antara Atalanta kontra Paris Saint-Germain pada babak perempat final Liga Champions, dinihari tadi.

Laga Atalanta vs Paris Saint-Germain rencananya akan digelar di Stadion Da Luz, Portugal, Kamis (13/8/2020) pukul 02.00 WIB.

Kedua tim diyakini akan tampil habis-habisan guna meraih kemenangan dalam laga tersebut sekaligus menyegel tiket ke semifinal Liga Champions musim ini.

Apalagi baik Atalanta dan Paris Saint-Germain sama-sama memiliki peluang besar untuk saling mengalahkan satu sama lain.

Baca: Atalanta vs Paris Saint-Germain, Mbappe Berpeluang Tampil, Verrati Dipastikan Absen

Baca: Hasil Liga Champions, Lewandowski Makin Ganas, Peluang Bayern Munchen Raih Treble Winner Terbuka

Performa konsisten disertai kualitas pemain yang mumpuni dari kedua tim menjadi alasan laga antara Atalanta kontra Paris Saint-Germain dipastikan berjalan sengit.

Ditambah, kedua tim sama-sama mengusung misi untuk mencetak sejarah baru menjadi juara Liga Champions untuk pertama kalinya.

Berikut ini catatan dan fakta menarik jelang pertandingan Atalanta kontra Paris Saint-Germain yang telah dihimpun oleh Tribunnews:

1. Rekor Buruk Paris Saint-Germain Jumpa Tim Asal Italia

Paris Saint-Germain tercatat tidak pernah meraih kemenangan sekalipun setiap bersua tim asal Italia dalam gelaran Liga Champions.

Rinciannya Paris Saint-Germain menelan kekalahan sebanyak dua kali dan hasil imbang empat kali.

Selain gagal meraih kemenangan, tim asal Perancis itu selalu gagal meraih cleansheet setiap melawan klub asal Negeri Pizza.

2. Atalanta Ikuti Jejak Leicester City

Keberhasilan Atalanta melaju ke babak perempat final Liga Champions musim ini ternyata membuat tim asal Bergamo tersebut menyamai catatan Leicester City pada 2016/2017.

Atalanta dan Leicester City menjadi dua tim yang sama-sama berstatus sebagai debutan yang mampu mencapai babak perempat final Liga Champions pada musim perdananya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini