Pergerakan luar biasa dari Serge Gnabry mampu menembus lini pertahanan Lyon.
Sebelum akhirnya, eks pemain Arsenal itu melepaskan tendangan keras dengan kaki kirinya yang tidak bisa dijangkau oleh kiper tim lawan.
Seusai mencetak gol pembuka tim Bayern Munchen langsung mencoba menguasai jalannya laga dengan memainkan satu dua sentuhan cepat.
Lyon yang sempat menciptakan beberapa peluang emas pada awal laga justru berbalik menjadi pihak yang tertekan.
Sisi sayap kanan seakan-akan menjadi tumpuan awal skema serangan yang dibangun pasukan Hansi Flick.
Tiga puluh laga berjalan, Lyon tampak masih kesulitan untuk menciptakan peluang karena bola lebih dikuasai oleh pemain Bayern Munchen.
Akgirnya gol yang ditunggu oleh Bayern Munchen kembali hadir ketika serangan eksplosif para pemain Die Roten berbuah hasil.
Lagi-lagi nama Serge Gnabry mampu mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya pada menit 33.
Berawal dari umpan silang Perisic dari sisi kiri, bola gagal diceploskan oleh Lewandowski.
Beruntung bola muntah dari tendangan Lewandowski berhasil disambar langsung oleh Gnabry.
Unggul dua gol membuat permainan Bayern Munchen semakin nyaman.
Tersisa sepuluh menit menuju jeda babak pertama, Lyon mencoba membongkar solidnya lini pertahanan Bayern Munchen.
Hingga pada akhirnya, Bayern Munchen mampu mempertahankan keunggulan dua golnya atas Lyon pada babak pertama.
Susunan Pemain Lyon vs Bayern Munchen: