News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Hasil Sheffield United vs Wolves, di Liga Inggris, Menang 0-2 Tim Tamu Geser Liverpool di Klasemen

Penulis: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil akhir, Sheffield United vs Wolves di Liga Inggris, Raul Jimenez Gemilang, Tim Tamu Unggul 0-2 dan menggeser Liverpool di klasemen.

TRIBUNNEWS.COM - Tim tamu Wolverhampton Wanderers atau Wolves sukses mengalahkan tuan rumah Sheffield United dengan skor 0-2 di Liga Inggris, Selasa (15/9/2020).

Gol dari Wolves dicetak oleh Raul Jimez pada menit ke-3 dan Romain Saiss pada menit ke-6.

Dengan hasil ini, Wolves sukses menggeser Liverpool di peringkat ke-4 klasemen sementara Liga Inggris.

Pertandingan ini digelar di Stadion Bramall Lane, markas dari Sheffield United.

Baca: Live Streaming TV Online Mola TV, Brighton vs Chelsea di Liga Inggris, Tonton di Sini

Baca: Hasil Klasemen Liga Inggris, Arsenal Puncaki Klasemen, Tottenham Tumbang

Baca: Susunan Pemain, Brighton vs Chelsea di Liga Inggris, Kai Havertz-Timo Werner Starter

Baca: Hasil Sheffield United vs Wolves di Babak Pertama, Liga Inggris, The Blades Tertinggal 0-2

Bermain tandang, tidak membuat para pemain Wolves gentar, mereka berani menyerang pertahanan tim tuan rumah yang musim lalu tampil mengejutkan di Liga Inggris.

Hasilnya, Wolves unggul cepat, bermula dari serangan balik cepat, umpan matang Daniel Podence, bola matang langsung diesekusi dengan baik oleh Raul Jimenez dan membawa Wolves unggul 0-1 pada menit ke-3.

Tidak berselang lama, tepatnya pada menit ke-5, bermula dari sepak pojok, Romain Saiss sukses menaklukkan Aaron Ramsdale dan mengubah skor menjadi 0-2.

Tertinggal dua gol, The Blades mencoba bangkit dan mengembalikan kontrol permainan dan membuka ruang.

Melalui George Baldock dan juga Olivier Norwood, tuan rumah mencoba membuka pertahanan rapat Wolves dalam laga ini.

Baca: Live Streaming Mola TV, Sheffield United vs Wolves, di Liga Inggris, Tonton di HP

Tetapi serangan balik tim tamu yang dikomandoi Joao Moutinho dan Adama Traore selalu menyebar ancaman kepada tim asuhan Chris Wilder tersebut.

Praktis, 15 menit pertandingan berjalan, Sheffield United masih belum memberikan ujian berarti kepada Rui Patricio di bawah mistar gawang Wolves.

Wolves mulai mengambil alih jalannya laga memasuki menit ke-20, dengan Adama Traore dengan mudah mengobrak-abrik pertahanan tim tuan rumah.

Arah permainan mulai berubah, Sheffield United lebih mengandalkan serangan balik, tetapi, pertahanan Wolves yang dikomandoi Connor Coady, mash belum bisa ditembus oleh pemain tuan rumah.

25 menit laga berjalan, Wolves sudah mencetak 4 tendangan ke gawang, dengan 3 tepat sasaran, berbanding 0 milik Shffield United.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini