TRIBUNNEWS.COM - Simak catatan dan fakta menarik kemenangan AC Milan atas Shamrock Rovers di babak Kualifikasi Liga Eropa tahap kedua, Jumat (18/9/2020) dinihari.
Berlangsung di Stadion Tallaght, AC Milan mampu membungkam tuan rumah Shamrock Rovers dengan keunggulan 0-2.
Dua gol kemenangan Rossoneri -julukan AC Milan- masing-masing tercipta lewat lesakan Zlatan Ibrahimovic (23') dan Hakan Calhanoglu (67').
Baca: Calhanoglu Catat 1 Gol dan 1 Assist, AC Milan Kalahkan Shamrock Rovers di Liga Europa
Baca: Prediksi Skor Shamrock Rovers vs AC Milan, Kualifikasi Liga Eropa, Saksikan Pukul 01.00 WIB
Berdasarkan data dari laman flashscore, AC Milan mampu mendominasi jalannya pertandingan.
Lini serang Rossoneri mampu menunjukkan dominasi mereka dengan mengemas 21 tembakan.
Di mana dari 21 percobaan yang dilakukan, tujuh di antaranya menyasar ke gawang tim tuan rumah.
Penguasaan pertandingan yang diberikan Zlatan Ibrahimovic cs membuat Shamrock Rovers kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Terbukti mereka hanya mampu melakukan sembilan tembakan, lima di antaranya on target.
Penguasaan bola pun berhasil dimenangkan oleh anak asuh Stefano Pioli (AC Milan), yakni 68 persen berbanding 32 persen milik Shamrock Rovers.
Berbekal kemenangan ini, AC Milan berhak melaju ke babak selanjutnya, yakni Kualifikasi Liga Eropa tahap ketiga.
Pasca kemenangan, Rossoneri pun memiliki catatan dan fakta menarik atas keberhasilan mereka melenggang ke babak selanjutnya.
Berikut fakta menarik kegemilangan AC Milan atas Shamrock Rovers dilansir laman Opta.
1. Moncernya Penampilan Hakan Calhanoglu
Pemain tengah AC Milan itu menjadi starter sejak menit awal pertandingan.