News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Transfer Pemain

AC Milan Dikejar Waktu demi Tuntaskan Saga Transfer 3 Pemain Belakang

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic (3rdL) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia AC Milan vs Bologne di stadion San Siro di Milan pada 21 September 2020. MIGUEL MEDINA / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Klub asal Italia, AC Milan sedang dikejar waktu untuk segera merealisasikan kepindahan para calon pemain barunya sebelum penutupan transfer.

Deadline penutupan transfer musim panas ini sendiri dijadwalkan pada hari Selasa, 6 Oktober 2020, pukul 06.00 WIB.

Disisi lain, AC Milan harus bisa menuntaskan setidaknya lebih dari satu transfer kepindahan calon pemain barunya pada musim panas ini.

Baca: AC Milan vs Spezia, Liga Italia, Menanti Debut Jens Petter Hauge dalam Balutan Jersey Rossoneri

Tim berjuluk Rossonerri tersebut memang sedang dikait-kaitkan dengan beberapa nama jelang penutupan transfer.

Tercatat ada tiga pemain yang tengah diburu oleh manajemen AC Milan, uniknya semua pemain tersebut berposisi sebagai bek.

Tiga pemain yang diharapkan bisa direkrut oleh AC Milan antara lain Diogo Dalot (Manchester United), Ozan Kabak (Schalke 04), dan Antonio Rudiger (Chelsea).

Nama pertama yakni Diogo Dalot yang sepertinya hanya tinggal menunggu waktu untuk diresmikan oleh pihak AC Milan.

Dilansir Football Italia, pemain asal Portugal itu dikabarkan sudah selesai menuntaskan agenda tes medis bersama AC Milan.

Baca: Demi Kalahkan Inter Milan, Simone Inzaghi Tegaskan Lazio Harus Tampil Sempurna Tanpa Cela

Dalot akan bergabung dengan AC Milan dengan status pinjaman dengan opsi permanen pada akhir musim.

Kepindahannya ke AC Milan diduga akibat dari jarang tampilnya sang pemain bersama Manchester United.

Dalot memang sudah kesulitan menembus skuad utama Manchester United dalam beberapa tahun terakhir.

Semenjak didatangkan dari Porto dua tahun silam, performa Diogo Dalot gagal memuaskan publik Old Trafford.

Tercatat pemain yang berusia 21 tahun itu baru tampil sebanyak 35 laga saja dan mayoritas dimainkan ia main sebagai pengganti.

Ditambah, Manchester United saat ini sudah memiliki deretan pemain bek sayap mumpuni yang membuat Diogo Dalot makin sulit bersaing.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini