News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Hasil AC Milan vs Spezia Liga Italia, Rossoneri Menang dengan Pemain Muda di San Siro

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Perayaan gol kemenangan AC Milan saat bersua dengan Spezia di Liga italia, Minggu (4/10/2020)

TRIBUNNEWS.COM - Tim asuhan Stefano Pioli AC Milan sukse memetik kemenangan dalam pekan ketiga Liga Italia saat menjamu Spezia.

Laga AC Milan vs Spezia yang digelar di Stadion San Siro, Minggu (4/10/2020) malam WIB itu berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Gol-gol kemenangan AC Milan tercipta melalui aksi Rafael Leao (57', 78') dan Theo Hernandez (76').

Berkat kemenangan ini, AC Milan berhak menempati peringkat kedua klasemen Liga Italia dengan koleksi sembilan poin dari tiga laga.

Adapun Spezia tertahan di peringkat ke-15 klasemen dengan raihan tiga poin.

Baca: Hasil Liga Italia - AC Milan Bangunkan Rekor yang Tertidur 49 Tahun Usai Menang 3-0 atas Spezia

Jalannya laga AC Milan vs Spezia

Pada laga ini, AC Milan menurunkan skuad muda.

Usia rata-rata pemain AC Milan saat melawan Spezia adalah 22 tahun dan 287 hari.

Melansir dari Opta Paolo, itu adalah rata-rata usia termuda di pentas Serie A, terhitung sejak 2004-2005.

Perayaan gol kemenangan AC Milan saat bersua dengan Spezia di Liga italia, Minggu (4/10/2020) (Twitter @AC Milan Sudah Diverifikasi)

Pasukan muda AC Milan mampu mendominasi laga sejak awal babak pertama.

Dominasi klub berjuluk Rossoneri itu tampak dari persentase penguasaan bola yang mereka catatkan.

Sepanjang babak pertama, mereka mencatatkan 62 persen penguasaan bola, sedangkan Spezia hanya 38 persen.

Selain dari penguasaan bola, dominasi AC Milan juga terlihat dari total tembakan.

Mereka berhasil melancarkan 11 tembakan sebelum turun minum babak pertama.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini