News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Jelang Timnas Indonesia U-19 vs Makedonia Utara, Cedera Supriadi Kian Membaik

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi Mochammad Supriadi dalam kemenangan 2-1 Timnas Indonesia U-19 atas Qatar di Kroasia, Kamis (17/9/2020).

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal uji coba Timnas Indonesia U-19 di Kroasia setelah melawan Makedonia Utara.

Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, mengatakan kabar gembira yang datang ke skuad Garuda Muda usai mengalahkan Makedonia Utara.

Nova Arianto mengatakan, salah satu pemain timnas U-19 Indonesia, Supriadi, sudah pulih dari cedera.

Timnas U-19 Indonesia sebelumnya sukses mengalahkan Makedonia Utara dengan skor 4-1 di Stadion NK Junak, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020).

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong Nilai Elkan Baggott Bisa jadi Tumpuan Lini Pertahanan

Dalam laga semalam, timnas U-19 Indonesia tak diperkuat Supriadi yang tengah istirahat akibat cedera.

Cedera itu didapatkan winger Persebaya Surabaya tersebut saat timnas U-19 Indonesia mengalakan NK Dugopolje degan skor 3-1, Kamis (8/10/2020).

Supriadi harus ditarik keluar pada babak pertama setelah berbenturan dengan salah satu pemain klub lokal Kroasia tersebut.

Dokter timnas U-19 Indonesia sudah menyatakan bahwa cedera yang dialami Supriadi tidak terlalu parah.

Pemain bernomor punggung 6 di timnas U-19 Indonesia itu memang harus beristirahat selama satu pekan.

Aksi Mochammad Supriadi dalam kemenangan 2-1 Timnas Indonesia U-19 atas Qatar di Kroasia, Kamis (17/9/2020). (PSSI)

"Hari ini Supriadi sudah mulai akan ikut latihan kembali bersama kami," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com.

Sesi latihan yang akan dilakukan timnas U-19 Indonesia sebagai persiapan untuk melakoni laga terdekat.

Ya, timnas U-19 Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Makedonia Utara pada Rabu (14/10/2020).

Dalam pertandingan nanti, Nova Arianto tak bisa memastikan apakah Supriadi bisa bermain atau tidak.

Semua keputusan itu ada di tangan pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini