TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp terlihat cukup sumringah melihat dampak instan yang diberikan Diogo Jota dalam permainan tim besutannya.
Apalagi Jota dipandang mampu menjadi senjata rahasia mematikan Liverpool dalam laga-laga krusial, meskipun harus bermain dari bangku cadangan.
Terbaru, pemain asal Portugal itu mampu mencetak gol kemenangan Liverpool dalam laga melawan West Ham di Stadion Anfield, Minggu (1/1/2020) dinihari tadi.
Dalam laga tersebut, Jota dimasukkan Klopp menggantikan Roberto Firmino pada menit 70.
Masuknya Jota diharapkan mampu mengubah permainan Liverpool ataupun menjadi pembeda hasil akhir pertandingan.
Baca juga: Hasil Burnley vs Chelsea, The Blues Menang Telak, Lampard Soroti Kinerja Ziyech dan Cedera Pulisic
Baca juga: Hasil Liga Inggris, Chelsea Bungkam Burnley, Edouard Mendy Ukir Cleansheet Kelima Beruntun
Eks Wolverhampton Wanderers itu kembali mampu menjawab kepercayaan penuh dari Klopp dengan mencetak gol kemenangan Liverpool.
Jota sukses mencatatkan namanya pada papan skor tepatnya pada menit 85.
Berawal dari kerjasama apik antar pemain Liverpool, Shaqiri mengirimkan umpan terobosan brilian yang diselesaikan dengan baik Jota.
Gol dari Jota itu memastikan Liverpool berhak memetik tiga poin penuh sekaligus memuncaki posisi puncak klasemen sementara di Liga Inggris.
Menyikapi performa brilian yang diperlihatkan oleh Jota, Klopp seperti kehabisan kata-kata untuk memuji kualitas pemain barunya itu.
Pelatih asal Jerman itu bahkan menyebut timnya berjuang sangat keras untuk sekedar mendaratkan Jota ke Stadion Anfield.
Klopp memandang sosok Jota sebagai salah satu pemain muda dengan bakat paling menjanjikan di Liga Inggris.
"Kami berjuang sangat keras untuk merekrutnya, kami tidak perlu menyakinkannya, tetapi kami harus berjuang untuk itu," ujar Klopp dilansir BBC.
"Dia adalah bakat yang luar biasa, dia memiliki kecepatan fisik, teknik, dua kaki, dia jauh lebih baik dari yang saya kira dan itu sangat mengesankan," tukasnya menambahkan.
Baca juga: Hasil Liga Inggris, Chelsea Ikuti Jejak Manchester City Tuai Kemenangan Cleansheet