TRIBUNNEWS.COM - Keberhasilan Juventus menahan imbang Lazio dalam lanjutan Liga Italia pekan ketujuh memakan 'korban'.
Cristiano Ronaldo menjadi 'tumbal' Juventus dalam kesuksesan mereka mencuri satu poin dari kandang Lazio, Minggu (8/11/2020).
Berlangsung di Stadion Olimpico, Lazio tertahan oleh Juventus lewat kedudukan 1-1.
Cristiano Ronaldo terlebih dahulu mencetak gol bagi Juventus di menit ke-15.
Peluang membawa pulang tiga poin bagi Juventus dibatalkan gol telat Filipe Caicedo, tepatnya pada menit 90+5'.
Baca juga: Gol Cristiano Ronaldo Tak Berati, Juventus Kebobolan di Menit ke-90+5 dan Harus Terima Hasil Imbang
Baca juga: Hasil Lazio vs Juventus Liga Italia, Bianconeri Kecolongan di Menit Akhir, Juve Gagal Pepet AC Milan
Namun dalam pertandingan tersebut, Juventus kehilangan pemain andalannya, yakni Cristiano Ronaldo yang mengalami cedera.
Tepatnya pada menit ke-73, Ronaldo digantikan oleh Paulo Dybala.
Dilansir dari laman Football Italia, pemain asal Portugal itu mengalami cedera parah pada pergelangan kakinya.
Tentu kondisi tersebut merupakan pukulan telak bagi Juventus.
Di mana setelah beberapa lama tanpa Ronaldo yang sempat terpapar Covid-19, kini megabintang asal Portugal itu terancam absen lama memperkuat Si Nyonya Tua.
Andrea Pirlo pun membenarkan cedera yang dialami oleh pemkain andalannya tersebut.
Namun sejauh ini, pelatih Juventus tersebut belum memberikan klarifikasi sejauh mana cedera yang dialami oleh Ronaldo.
"Ronaldo adalah pemain kunci tidak hanya bagi kami tetapi untuk semua tim tempat dia bermain, dia mengalami masalah pergelangan kaki dan dia terpaksa pergi," terang Pirli, dikutip dari laman Football Italia.
Ronaldo menjadi andalan bagi lini serang Si Nyonya Tua sampai saat ini.