"Tidak peduli seberapa baik dirimu, Klopp akan melihat apakah ia bersedia datang untuk bekerja untuk tim serta tidak merasa lebih unggul dari rekan satu tim," tambahnya.
Lebih lanjut, John Barnes tidak yakin sosok Mbappe dan Sancho akan cocok dengan filosofi yang diusung Liverpool tersebut.
"Saya melihat Sancho dan Mbappe, apakah karakter mereka tepat untuk Liverpool," tanyanya.
"Mungkin Sancho, saya belum terlalu mengenalnya tetapi dia tampaknya seorang pemain berkepala dingin,".
"Mbappe saya juga tidak tahu, dia pemain yang sangat bertalenta, tapi apakah ia bisa bekerja dengan cara Mane dan Salah secara bertahan? Saya tak tahu," tukasnya menambahkan.
Liverpool sendiri dijadwalkan akan bertanding melawan Leicester City dalam laga lanjutan pekan ke-9 Liga Inggris, Senin (23/11/2020) dinihari WIB.
Ujian Sesungguhnya Pasukan Jurgen Klopp di Tengah Badai Cedera Melanda Liverpool
Badai cedera yang sedang melanda Liverpool pada awal musim ini menjadi ujian berat yang harus dihadapi oleh Jurgen Klopp.
Bagaimana tidak, berbagai permasalahan cedera menimpa para punggawa Liverpool pada awal musim 2020/2021.
Sektor pertahanan menjadi titik paling krusial dimana banyak pemain andalan Liverpool yang harus absen dalam beberapa pertandingan kedepannya.
Joe Gomez menjadi pemain terbaru Liverpool yang dipastikan akan melewati banyak pertandingan musim ini lantaran cedera lutut yang ia derita.
Baca juga: Peringatan Bagi Liverpool & Manchester City, Chelsea Layak Bersaing di Jalur Juara Liga Inggris
Baca juga: Belum Move On, Jurgen Klopp Tak Terima Liverpool Disingkirkan Atletico Madrid dari Liga Champions
Palang pintu andalan The Reds itu baru saja menjalani operasi untuk memperbaiki tendon pada bagian lutut kirinya.
Dalam pernyataan yang dirilis oleh pihak klub, Liverpool menyampaikan bahwa masalah cedera yang menimpa Joa Gomez hanya pada bagian tendon.
Tidak ada kerusakan ligamen lain pada lutut pemain asal Inggris tersebut.