Baca Juga: Media Thailand Terkejut Isu Bagus Kahfi Menuju Ajax Amsterdam
Sutan Zico telah angkat kaki sementara dari timnas U-19 Indonesia sejak awal Agustus 2020 lalu.
Walaupun sedang tidak membela timnas U-19 Indonesia, bukan tidak mungkin Zico akan dapat kembali dipanggil.
Pasalnya, ada beberapa pemain timnas U-19 Indonesia yang sempat dicoret oleh Shin Tae-yong itu dapat panggilan lagi.
Baca Juga: Seusai Cedera, Pilar Timnas U-19 Indonesia Ini Minta Satu Hal ke Fan Persib
Di tengah masa menunggu panggilan timnas U-19 Indonesa, Sutan Zico kini membuat penampilan yang cukup nyentrik dengan bergaya rambut gimbal saat ini.
Hal ini pun menjadi sorotan publik pencinta sepak bola Tanah Air, khususnya bagi fan Zico.
Pemain jebolan Garuda Select tersebut sejatinya bukan pertama kali berambut gimbal.
Baca Juga: Kabar Baik dari Bek Timnas Indonesia Yanto Basna di Thailand
Sutan Zico sebelumnya sempat memilih gimbal sebagai gaya rambutnya pada bulan Desember 2019.
Kurang lebih setahun kemudian, barulah Zico bergaya rambut dengan model gimbal kembali.
Pemain yang sempat menimba ilmu di Chelsea Soccer School pada 2014 tersebut pun mengungkapkan alasannya memilih gaya rambut gimbal saat ini.
Baca Juga: Alasan West Ham United Boyong Mantan Pemain Persib Bandung Ini