"Peluang itu bisa membuat kami untuk maju dan bersaing lebih baik lagi (di papan atas bersama AC Milan)."
"Tetapi kegagalan ini mungkin saja terjadi dan berlaku bagi siapapun," terangnya menambahkan.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Beri Komentar Usai Gagal Bawa Juventus Raih Kemenangan atas Atalanta
Baca juga: PREDIKSI AS Roma vs Torino: Peluang Giallorossi Pesta Gol hingga Beri Teror bagi Juventus
Saat ini Juventus menduduki posisi ketiga klasemen Liga Italia dengan membukukan
24 poin.
Bianconeri berjarak empat poin dnegan Rossoneri.
Andai peluang yang dimiliki Cristiano Ronaldo mampu ditunaikan dnegan tuntas, maka Juventus saat ini berjarak dua angka saja.
Mengingat AC Milan di laga melawan Genoa juga berhasil imbang.
Meskipun demikian, Pirlo tak ingin terlalu lama larut dalam kekecewaannya.
Ia mengakui yang terpenting dari timnya ialah berkembang di setiap laga untuk pola permainannya.
"Kami memiliki banyak peluang untuk memimpin, kami meningkat, pertandingan ini penting dalam hal intensitas," tegas Pirlo.
Klasemen Liga Italia
(Tribunnews.com/Giri)