Keunggulan 0-3 The Reds bertahan hingga jeda turun minum.
Hasilnya terlihat di menit ke-52, skipper Liverpool, Jordan Henderson berhasil menjebol gawang Guaita lewat tendangan dari luar kotak penalti.
Henderson memilih melakukan placing daripada menendang dengan keras.
Dan terbukti, pilihan kapten Liverpool itu jitu.
Tendangannya melintir menjauh dari jangkauan Guaita.
Skor kembali berubah menjadi 0-4 bagi Liverpool.
Menginjak menit ke-55, Sadio Mane hampir mencetak golnya yang kedua.
Andai tedangannya tak membentur tiang gawang Crystal Palace.
Di menit ke 59, Takumi Minamino kembali menebar ancaman lewat tusukannya memanfaatkan umpan terobosan Naby Keita.
Sayang sekali, usaha pemain asal Jepang ini tak berhasil menemui sasaran.
Lama tak mengancam gawang Palace, Liverpool tiba-tiba mendapat peluang bagus di menit ke-68.
Mo Salah yang masuk di babak kedua menggantikan Mane, memberi umpan terobosan ciamik kepada Roberto Firmino.
Pemain asal Brazil ini tak menyia-nyiakan kesempatan mencetak gol keduanya di laga ini.
Kedudukan pun kembali berubah 0-5 bagi Liverpool.