News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Mulai Dipinggirkan Atalanta, AC Milan Buka Peluang Rekrut Papu Gomez

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

AC Milan makin serius mempertimbangkan nama Alejandro Papu Gomez untuk dimasukkan dalam daftara belanja klub. Rossoneri perlu membuat rencana cadangan jika Hakan Calhanoglu hengkang dari San Siro - Alejandro Papu Gomez saat membela Atalanta

TRIBUNNEWS.COM - Kondisi playmaker Atalanta, Papu Gomez yang makin tak menentu di skuat La Dea membuat peluang AC Milan merekrut sang pemain makin terbuka.

AC Milan sendiri mulai membuka diri untuk menggaet seorang playmaker sebagai rencana cadangan jika Hakan Calhanoglu tak mau memperpanjang kontrak.

Namun, AC Milan kini masih dalam tahap pembicaraan kontrak dengan Calhanoglu yang tentu diharapkan segera mencapai kata sepakat.

Baca juga: Klasemen Liga Italia - Inter Catat 6 Kemenangan Beruntun, Kini Berjarak 1 Poin dengan AC Milan

Baca juga: AC Milan vs Lazio Liga Italia: Rossoneri Miskin Gelandang Bertahan, Stefano Pioli Harap-harap Cemas

Baca juga: Cara Unik AC Milan Bungkam Kritikan dan Gol Kilat Leao yang Telah Disiapkan Skenarionya

Papu Gomez sendiri tak diikutkan Gian Piero Gasperini ke dalam skuat Atalanta kala La Dea menjamu AS Roma.

Dikutip dari akun Twitter Fabrizio Romano, @FabrizioRomano, pihak Atalanta berargumen tak menyantumkan nama Gomez karena masalah taktik.

Namun, indikasi ditinggalnya Papu Gomez oleh Gasperini disebabkan masalah sikap sang pemain yang dinilai tak elok.

Mengutip dari laman Football Italia, Papu Gomez ketahuan tak ikut merayakan gol Remo Freuler ke gawang Juventus.

Papu Gomez malah ngacir ke tengah lapangan kala rekan-rekannya saling berpelukan merayakan gol tersebut.

Berkaca dari dua hal itu, indikasi Papu Gomez akan segera dilego Atalanta makin menghangat.

Dengan pihak AC Milan sebagai satu di antara klub yang meminati pemain 32 tahun ini.

Sejatinya, pemain berdarah Argentina itu memilih hijrah dari Atalanta secepatnya.

Ia pun berani sesumbar bahwa Atalanta akan terpuruk setelah dirinya meninggalkan skuad La Dea.

Namun, Gasperini enggan ambil pusing terkait polemik dengan sang pemain.

Dan memilih tetap menjalankan pekerjaannya secara profesional.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini