News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Leicester City vs Manchester United, Solskjaer Harap Martial Kembali ke Performa Terbaiknya

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Manchester United Prancis Anthony Martial (kiri) menembak melewati penjaga gawang Inggris Sheffield United Aaron Ramsdale (kanan) untuk mencetak gol kedua mereka selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Sheffield United dan Manchester United di Bramall Lane di Sheffield, Inggris utara pada 17 Desember, 2020. RUI VIEIRA / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengharapkan Anthony Martial bisa tampil konsisten dalam performa terbaiknya lagi.

Harapan yang disampaikan Solskjaer tak terlepas dari performa membaik yang diperlihatkan Martial dalam beberapa laga terakhirnya.

Sebelumnya, Martial mendapatkan kritikan tajam lantaran performanya anjlok pada awal musim ini utamanya di Liga Inggris.

Salah satu momen terendah bahkan harus dirasakan Martial ketika mendapat kartu merah dalam kekalahan 1-6 dari Tottenham Hotspur.

Baca juga: Mauricio Pochettino Segera Latih PSG, Manchester United dan Real Madrid Siap-siap Patah Hati

Baca juga: FAKTA Kemenangan Manchester United atas Sheffield: Produktivitas Rashford Sejak Dilatih Solskjaer

Jelang pertandingan melawan Leicester City, Solskjaer secara khusus berharap Martial kembali tampil konsisten dalam performa terbaiknya.

Apalagi Martial sudah terlihat mulai kembali menemukan sentuhan berkelasnya.

Dalam tiga pertandingan terakhirnya, Martial tercatat telah mencetak dua gol dan tiga assist.

Performa impresif itulah yang diharapkan Solskjaer kembali terulang ketika Manchester United melawat ke markas Leicester City di Stadion King Power, Sabtu (26/12/2020) malam ini.

"Ya, Martial telah membuat beberapa kontribusi penting akhir-akhir ini, assist, mencetak gol, dia juga semakin bugar," ungkap Solskjaer dilansir laman resmi Manchester United.

"Saya pikir dia telah menunjukkan hal itu melawan Leeds United, dia tahu kepercayaan saya kepadanya,".

"Dia akan selalu memiliki kualitas, mungkin kepercayaan dirinya sedikit berkurang pada awal musim entah karena kartu merah dan dia mendapat beberapa kritik," bela pelatih asal Norwegia itu.

Terlepas dari momen buruk yang didapatkan Martial pada awal musim takkan mengurangi penilaian Solskjaer terhadap sang pemain.

"Martial kini telah menjadi lebih baik, apalagi ketika kami misal bisa memainkan Greenwood, Rashford, dan Martial untuk bekerja di semua lini," jujur Solskjaer.

"Tentu kami akan menjadi ancaman yang lebih berbahaya bagi tim lawan," tutupnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini