News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Wolves vs Spurs Liga Inggris: Ini Prediksi Susunan Pemainnya, Mourinho Ogah Menang Mudah

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi pelatih Tottenham asal Portugal Jose Mourinho saat pertandingan sepak bola leg pertama Grup J UEFA Europa League antara Royal Antwerp FC dan Tottenham Hotspur FC di Bosuilstadion di Antwerp pada 29 Oktober 2020. JOHN THYS / AFP

Mou pun mengaku ogah menang mudah dan berharap Wolves mampu menyulitkan timnya.

"Kualitas pemain kedua tim tak berbeda jauh, jadi saya mengharapkan kami bisa membawa poin penuh dari pertandingan yang sulit" ucapnya menambahkan.

Di sisi lain, mantanj juru taktik Inter Milan itu juga menyinggung panasnya persiangan di tabel klasemen Liga Inggris.

"Liga Inggris saat ini adalah kompetisi di mana jika Anda kalah dalam dua pertandingan, Anda turun tiga, empat, lima, enam posisi, jika Anda memenangkan dua pertandingan Anda naik tiga, empat, lima, enam posisi."

"Setiap pertandingan itu penting, dan setiap kompetisi itu penting.”

Prediksi Susunan Pemain

Dilansir laman Sportsmole, Spurs dalam laga tandangnya kali ini minus beberapa pemain pilar andalannya.

Sebut saja Japhet Tanganga yang dipastikan asben akibat mengalami cedera bahu.

Nama Giovanni Lo Celso dan Garteh Bale diprediksi absen akibat memiliki masalah pada kebugaran fisiknya.

Namun kabar baiknya, kekuatan utama klub asal London Utara dipastikan tak ada yang hilang.

Nama Harry Kane, Steven Bergwijn, hingga Son Heung-min bisa tampil sejak menit awal.

Tanguy Ndombele yang memiliki daya jelajah permainan yang tinggi bisa bertandem dengan Hojbjerg maupun Mousa Sissoko.

Sedangkan dari kubu tuan rumah, Wolves belum bisa diperkuat oleh Raul Jimenez akibat mengalami cedera.

Sebagai gantinya nama Neto maupun Silva bisa bermain sebagai starter

Wolves:

Patricio; Boly, Coady, Saiss; Semedo, Moutinho, Neves, Ait-Nouri; Podence; Silva, Neto

Spurs:

Lloris; Aurier, Alderweireld, Dier, Reguilon; Sissoko, Hojbjerg; Bergwijn, Ndombele, Son; Kane

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini