Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COMRafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Tepat 22 Januari mendatang, Laviola, komunitas suporter Persita Tangerang kan merayakan hari jadinya. Laviola akan berusia tiga tahun.
Di tengah pandemi Covid-19, Laviola pun hanya akan merayakan ulang tahun secara sederhana.
Septian Enjoh selaku ketua Laviola mengatakan perayaan komunitasnya akan berfokus kepada kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
"Menjelang ulang tahun Laviola yang ke 3, kami mengajak seluruh elemen suporter Persita fans untuk berbagi bersama. Rencananya kita mau sumbangan ke masjid yang ada di daerah Tangerang sebelah utara," ujar Septian.
Lanjutnya, pihaknya juga sedang berkoordinasi dengan pihak DKM masjid untuk kebutuhan apa yang diperlukan.
Septian berharap agar kegiatan sosial yang mereka gagas, dapat diikuti oleh seluruh elemen Persita fans.
Ada pun di ulang tahun Laviola yang tinggal menghitung hari, Septian ingin seluruh suporter Laviola berjuang melangkah bersama.
"Semoga seluruh anggota Laviola bisa lebih berjuang mendukung tim kebanggaan dengan kreativitas, sportivitas serta lebih aktif dalam hal mendukung team di dalam atau di luar lapangan. Kami ingin bersama-sama melangkah dalam menjalankan roda organisasi sesuai anggaran dasar/anggaran rumah tangga Laviola," tuturnya.