Kedua, Solskjaer juga memuji kontribusi Paul Pogba yang mampu bermain solid sepanjang laga melawan The Reds.
Ditempatkan bermain lebih lebar ternyata Pogba mampu bermain baik dalam hal bertahan maupun menyerang.
Tak terkecuali ketika Pogba hampir saha memecah kebuntuan jika Alisson tidak menyelematkan tembakannya.
"Saya pikir Paul Pogba benar-benar brilian hari ini," ungkap Pogba.
"Kami tahu dia harus melakukan pekerjaan pertahanan untuk membantu kami menghentikan Robertson,".
"Saya pikir dia luar biasa dan seharusnya mendapatkan gol yang pantas untuk penampilannya," tukasnya menambahkan.
Hasil imbang melawan Liverpool secara tidak langsung memperpanjang catatan rekor away Manchester United di kompetisi Liga Inggris.
Manchester United tercatat belum terkalahkan dalam sembilan laga away yang telah mereka lakoni pada musim ini.
Torehan tujuh kemenangan dan dua hasil imbang menjadi catatan luar biasa bagi pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
Tak hanya itu, rekor tak terkalahkan Manchester United dalam laga away jika ditotal sejauh ini telah mencapai 16 pertandingan di kompetisi Liga Inggris.
Catatan tersebut hanya berselisih satu laga saja ketika Manchester United belum terkalahkan dalam 17 laga away pada September 1999 silam.
Tentu rentetan hasil positif dalam laga away tersebut membuat Manchester United cukup bisa dianggap layak bersaing di jalur juara musim ini.
Tambahan satu poin kini membuat Manchester United masih duduk sebagai pemuncak klasemen sementara Liga Inggris.
Tim Setan Merah berhak menempati posisi puncak dengan perolehan 37 poin.