News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia U19

Rapor Witan Sulaeman di TC FK Radnik Surdulica, Bermain 27 Menit, Satu Gol di Tim Utama

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi Witan Sulaeman saat berlaga di pertandingan menghadapi Dinamo Zagreb, di Komplek Stadion Maksimir (Dinamo Zagreb Academy), Zagreb, Senin (28/9/2020).

TRIBUNNEWS.COM - Witan Sulaeman telah menyelesaikan pemusatan latihan (TC) bareng klubnya, FK Radnik Surdulica pada Jumat (29/1/2021).

Rangkaian pemusatan latihan (TC) FK Radnik Surdulica di Antalya, Turki dalam mempersiapkan paruh kedua Liga Serbia teah selesai pada Jumat (29/1/2021).

Hal ini bisa terlihat dari foto yang diunggah laman resmi FK Radnik Surdulica di instagram.

Mereka mengunggah foto seluruh skuat sambil membubuhkan caption yang menyatakan TC telah berakhir.

Baca juga: VIDEO Gol Debut Witan Sulaeman di Tim Utama FK Radnik Surdulica, Kecoh Kiper Tim Rusia

"Hari terakhir pemusatan latihan musim dingin," tulisnya.

Radnik telah melakukan TC selama 2 pekan sejak 15 Januari 2021 untuk mempersiapkan paruh kedua Liga Serbia musim 2020-2021.

Baca juga: Para Bintang Muda Indonesia Unjuk Gigi di Eropa, Egy dan Witan Bikin Gol, Elkan Bawa Tim ke Puncak

Selama TC, FK Randik menggelar 3 laga ujicoba masing-masing melawan FC Khimki (Liga Rusia), Dinamo Tbilisi (Liga Georgia) dan FK Rukh (Liga Ukraina).

Pemain timnas U-19 Indonesia, Witan Sulaeman mencatatkan performa cukup baik dalam ujicoba yang digelar FK Radnik.

Baca juga: Pemain Masa Depan Indonesia Bikin Gol di Eropa, Selang Sehari Witan Sulaeman Susul Egy Maulana Vikri

Pada laga pertama FC Khimki, Witan Sulaeman turut bermain selama 15 menit untuk menggantikan Jovic di babak kedua.

Pemain kelahiran Palu itu mampu mencetak gol untuk memperkecil skor jadi 3-4 dari FC Khimki, tepatnya pada menit ke-88.

Dikutip BolaSport.com dari Youtube FC Khimki, proses gol Witan diawali dengan pergerakan striker FK Randik Bogdan Zoza Stamenkovic.

Ia membawa bola ke sisi kiri penyerangan, lalu mengoper ke dalam kotak penalti.

Baca Juga: Bruno Fernandes di Manchester United: Setahun yang Hebat Sang Juru Selamat

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini