News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bursa Transfer

Profil Klub Anyar Bagus Kahfi di Eropa, FC Utrecht Kerap Lahirkan Bintang-Bintang Eropa

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Klub kasta tertinggi Liga Belanda, FC Utrecht resmi memperkenalkan pemain asal Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi sebagai pemain mereka, Jumat (5/2).

TRIBUNNEWS.COM - Satu lagi pesepakbola muda berbakat Indonesia resmi berkarier di Eropa.

Bocah ajaib Indonesia, Bagus Kahfi, telah secara resmi diperkenalkan oleh klub Liga Belanda, FC Utrecht.

Kabar kedatangan Bagus Kahfi tersebut dipastikan FC Utrecht dengan pengumuman langsung melalui laman resmi klub hingga media sosial mereka.

Baca juga: Pakai Bahasa Indonesia, FC Utrecht Ucapkan Selamat Datang Buat Bagus Kahfi

Pemain berjuluk Si Kribo itu dikontrak FC Utrecht selama 15 bulan atau sampai pertengahan 2022 mendatang dengan opsi perpanjangan.

Pada usianya yang masih menginjak 19 tahun , Bagus tidak akan langsung bermain bersama tim senior Utrecht.

Bagus Kahfi akan bergabung terlebih dulu bersama Jong Utrecht, klub muda FC Utrecht yang kini beraksi di kasta kedua Liga Belanda.

Baca juga: Pintu Eropa Terbuka Lewat Jong Utrecht, Bagus Kahfi Mulai Bidik Manchester United

Artinya, Bagus akan berlaga di kasta kedua Liga Belanda sebelum merumput di Eredivisie bersama tim senior Utrecht jika performanya menjanjikan.

Meski harus memulai dari bawah di Utrceht, kesempatan bermain di Liga Belanda jelas sangat berharga untuk Bagus.

Terlebih lagi, FC Utrceht merupakan salah satu klub ternama di Eropa khususnya di Belanda sendiri.

FC Utrecht merupakan klub yang didirikan pada tahun 1970 setelah tiga klub, yakni VV DOS, USV Elinkwijk, dan Velox bersatu.

Kendati terbilang baru di dunia sepak bola, kiprah FC Utrecht di Eredivisie dapat dikatakan cukup fenomenal.

Utrecht berkembang cukup pesat sehingga menjelma sebagai salah satu tim kuda hitam di luar tiga raksasa Belanda.

Adapun tiga raksasa tersebut adalah Ajax Amsterdam, Feyenoord, dan PSV Eindhoven.

Tim yang kini diasuh Rene Hake itu juga memiliki pencapaian apik dengan menjuarai 3 Piala Belanda dan sekali Johan Cruijff Shield yang mempertemukan pemenang liga kontra piala domestik.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini