Liga Spanyol

Jadwal Liga Spanyol Real Madrid vs Valencia - Masa Sulit Los Blancos, Zidane tak Yakin Dipertahankan

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jadwal Liga Spanyol Real Madrid vs Valencia - Pelatih Prancis Real Madrid Zinedine Zidane (Kiri) mengetuk penyerang Belgia Real Madrid Eden Hazard saat ia meninggalkan lapangan setelah digantikan selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City dan Real Madrid di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut pada 7 Agustus 2020.
PETER POWELL / POOL / AFP
Jadwal Liga Spanyol Real Madrid vs Valencia - Pelatih Prancis Real Madrid Zinedine Zidane (Kiri) mengetuk penyerang Belgia Real Madrid Eden Hazard saat ia meninggalkan lapangan setelah digantikan selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City dan Real Madrid di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut pada 7 Agustus 2020. PETER POWELL / POOL / AFP

Namun, Zidane membantahnya dan menyampaikan kalau selama ini dia merasa didukung oleh internal klub.

Baca juga: Ronald Koeman Diejek Badut Bodoh yang Sombong Saat Rayakan Kemenangan Dramatis Barcelona

"Kami berada di perahu yang sama dan saya merasa didukung. Mungkin orang mengira saya mengatakannya karena saya harus mengatakannya, tapi tidak," kata Zidane seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Saya tahu apa yang harus saya lakukan. Anda harus menerima ketika keadaan sulit."

"Ketika segala sesuatunya menjadi rumit, Anda harus membalikkan keadaan."

"Saya tahu bahwa saya memiliki tim yang hebat. Tidak ada yang akan menghentikan kami bekerja keras," ujar Zidane menambahkan.

Kendati demikian, pelatih asal Prancis itu mengaku kalau dirinya tidak bisa menjamin soal masa depannya.

Bahkan, saat ditanya mengenai dirinya yang akan menghabiskan kontrak hingga 2022, Zidane hanya bisa mengelak dan menjawab seadanya.

Zidane juga menyebut kalau dirinya lebih ingin fokus dengan apa yang sedang dihadapi saat ini.

"Kita lihat nanti," ucap Zidane.

"Yang penting hari demi hari. Ini yang jadi perhatian saya."

"Apa yang terjadi sudah terjadi. Yang saya katakan adalah kami yang ada di sini berhak untuk bekerja. Semua orang bisa mengatakan apapun yang mereka inginkan."

"Apa yang akan kami lakukan di sini adalah percaya pada apa yang kami lakukan," tutur Zidane lagi.

Real Madrid memastikan diri menjadi juara Liga Spanyol musim 2019/2020 dengan mengalahkan Villarreal lewat skor 2-1, Jumat (17/7/2020) (AFP)

Mantan gelandang Real Madrid itu juga mengaku wajar kalau dirinya mengalami masa-masa sulit.

Namun, Zidane tidak akan pergi karena suka menjadi pelatih Real Madrid.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini