News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Prediksi RB Leipzig vs Liverpool, Liga Champions, Pembuktian Mentalitas The Reds di Daratan Eropa

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Inggris Liverpool Jordan Henderson bereaksi selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Liverpool dan Manchester City di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 7 Februari 2021. Laurence Griffiths / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Liverpool dijadwalkan akan melakoni laga krusial menghadapi RB Leipzig di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (17/2/2021) dinihari nanti.

Pertandingan antara RB Leipzig vs Liverpool akan dilangsungkan di Puskas Arena, Budapest, Hongaria.

Laga kedua tim secara khusus akan menjadi pertandingan ujian mentalitas bagi Liverpool di daratan Eropa.

Rentetan hasil mengecewakan yang didapatkan Liverpool dalam beberapa laga terakhir membuat RB Leizpig justru berbalik diuntungkan.

Tiga kekalahan beruntun yang diterima Liverpool ketika berlaga dalam ajang Liga Inggris membuat The Reds harus bisa bangkit dalam laga kali ini.

Baca juga: Performa Liverpool Anjlok Drastis, Jurgen Klopp Tanggapi Masa Depannya Bersama The Reds

Baca juga: Tottenham Hotspur Jika Ogah Permanenkan Gareth Bale Bakal Bikin Repot Real Madrid

Baca juga: Dibalik Kegemilangan Manchester City, Kesolidan Duet John Stones & Ruben Dias Bikin Takjub

Bukan perkara mudah bagi Liverpool untuk bisa mengalahkan RB Leipzig yang merupakan semifinalis Liga Champions musim lalu.

Tak hanya itu, RB Leipzig berada dalam performa terbaiknya setelah meraih empat kemenangan beruntun.

Jordan Henderson selaku kapten tim menegaskan timnya akan memanfaatkan laga melawan RB Leipzig sebagai tantangan dan peluang.

"Saya pikir ini adalah peluang dan tantangan baru dalam bentuk permainan lainnya," ungkap Henderson dilansir laman resmi Liverpool.

"Kami harus pergi kesana melawan tim yang sangat bagus jadi kami harus siap untuk mendapatkan apapun dari laga tersebut,".

"Kami tahu ini akan menjadi peluang besar bagi kami, kami sudah siap memberikan segalanya selama 90 menit untuk mendapatkan hasil terbaik," tukasnya menambahkan.

Lebih lanjut, Henderson tak sungkan untuk memuji kualitas yang dimiliki oleh RB Leipzig dalam mengarungi kompetisi musim ini.

Meskipun ditinggal Timo Werner, RB Leipzig tetaplah mampu bermain bagus dibawah komando Nagelsmann.

"Leipzig adalah tim yang sangat bagus, pemain yang sangat bagus dan manajer yang sangat bagus pula," puji Henderson.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini