Namun jika melihat kondisi dan tren permainan Liverpool, sulit untuk mereka kembali kompetitif bersaing dalam perebutan titel juara
Alasannya jelas, sederet amunisi andalan Liverpool mengalami cedera.
Sebuts aja Fabinho, Virgil van Dijk, Joe Gomez, hingga Joel Matip merupakan pilar pertahanan Liverpool yang berkutat cedera.
Belum lagi terbaru nama Jordan Henderson juga mengalami nasib yangs erupa pada pertandingan kontra Everton dini hari tadi.
Ia harus keluar pertandingan lebih cepat akibat amsalah adduktor.
Baca juga: HASIL LIGA INGGRIS: Cedera Henderson Iringi Amukan Badai yang Menghajar Liverpool, The Reds Terpuruk
Hasilnya, gempuran badai cedera yang mendera Liverpool menajdi penghalang nyata bagi mereka untuk kembali tampil prima.
Kondisi ini jelas membuat tim asuhan Jurgen Klopp frustasi.
Hal itu diakui oleh gelandang andalan The Reds, Giorginio Wijnaldum.
"Ini adalah situasi baru yang kami hadapi sekarang," kata Wijnaldum, dikutip deri laman resmi klub.
Wijnaldum tak habis pikir mengapa timnya begitu sulit untuk mencetak gol meskipun mampu menguasai jalannya pertandingan.
“Di musim-musim sebelumnya ketika kami menciptakan begitu banyak peluang, kami selalu mencetak gol.
“Dan sekarang kami berada dalam periode di mana kami menciptakan banyak peluang tetapi tidak mencetak gol. Ini membuat frustrasi, terutama saat Anda berada di lapangan dan bermain.
Meskipun demikian, pemain Timnas Belanda itu mencoba mengingatkan rekan-rekannya untuk selalu semangat dalam melewati periode buruk.
“Tapi kita harus menjaga kepercayaan diri dan hanya melakukan apa yang kita lakukan sekarang karena suatu saat akan berubah dan kita akan mencetak gol lagi," pungkasnya
(Tribunnews.com/Giri)