News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Liga Inggris - Neville: Manchester United Era Solskjaer Lebih Baik Ketimbang Era Mourinho

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Liga Inggris - Gelandang Portugal Manchester United Bruno Fernandes (kedua dari kiri) merayakan gol ketiga timnya dari titik penalti selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Newcastle di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 21 Februari 2021. Stu Forster / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, menilai bahwa The Red Devils era Ole Gunnar Solskjaer lebih baik ketimbang saat era Jose Mourinho.

Gary Neville mengaku terkesima dengan performa Manchester United di Liga Inggris musim 2020-2021.

Manchester United baru saja memperpanjang rekor 20 pertandingan tak terkalahan di partai tandang di musim ini.

Baca juga: Cedera Lagi, Reuni Ibrahimovic dengan Manchester United Terancam Batal, AC Milan Rugi Banyak

Rekor itu ditorehkan kala Manchester United melawan Chelsea dalam laga pekan ke-26, Minggu (28/2/2021) pukul 23.30 WIB.

Laga itu berakhir dengan tanpa gol.

Buntut hasil imbang itu, kini Manchester United tertinggal 12 poin dari rival sekota mereka, Manchester City, yang berada di posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer bertengger di posisi kedua klasemen dengan torehan 50 poin dari 26 pertandingan.

Menurut Neville, Manchester United era Solskjaer lebih baik ketimbang pada era Mourinho.

Baca juga: Chelsea Sudah Tak Sanggup Kalahkan Man United di Tujuh Laga Beruntun Liga Inggris

Penjaga gawang Manchester United Spanyol David de Gea (tengah) dan rekan satu siap untuk memulai pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Chelsea dan Manchester United di Stamford Bridge di London pada 28 Februari 2021. Andy Rain / POOL / AFP (Andy Rain / POOL / AFP)

"Untuk menorehkan rekor 20 pertandingan tandang tak terkalahkan, itu patut dipuji karena itu sulit dilakukan," kata Neville dilansir Bolasport.com dari Sky Sports.

"Apa yang Anda gunakan untuk menujukkan tim yang memiliki karakter dan kepribadian yang baik?"

"Mereka bagus saat bermain di laga tandang, mereka bagus dalam eksekusi bola mati, mereka terlihat seperti ingin bermain dengan satu sama lain."

"Itulah mengapa saya pikir Manchester United sekarang lebih baik ketimbang dua atau tiga tahun lalu di era Mourinho yang finish di posisi kedua Liga Inggris," ujar Neville melanjutkan.

Neville juga yakin Manchester United era Solskjaer dapat memenangkan trofi Liga Inggris dalam beberapa tahun ke depan."

Baca juga: Naik Pitam Karena Man United Tak Dapat Penalti Vs Chelsea, Solskjaer Tuding Wasit Kena Pengaruh

"Saya sebenarnya merasa ada semangat yang lebih baik," kata Neville lagi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini