Pada menit ke-34, Los Blancos (julukan Real Madrid) kembali mendapat peluang emas lewat Karim Benzema.
Benzema berada di posisi yang bagus di area kotak penalti setelah menerima sebuah umpan silang dari Vinicius Junior, namun dia melepaskan tembakan yang berakhir melebar tipis dari tiang kiri gawang.
Kendati El Real menguasai permainan, tuan rumah nyaris kebobolan lewat Fidel Chaves jelang lima menit laga babak pertama berakhir.
Fidel melepaskan sebuah operan chip ke dalam kotak penalti, tetapi Thibaut Courtois berhasil menepis bola tersebut.
Skor 0-0 pun menjadi hasil babak pertama.
Babak kedua
Lima belas menit babak berdua berjalan, Elche berhasil membuka keunggulan lebih dulu.
Berawal dari sepak pojok, Dani Calvo dengan penempatan posisi yang tepat berhasil menyambut tendangan pojok dari Tete Morente.
Sundulan Calvo berhasil menembus gawang Courtois setelah memantul masuk melewati tiang ke sudut kanan atas gawang.
Pada menit ke-73, Real Madrid berhasil membalas gol Calvo. Modric menjadi inisiator gol Madrid. Pemain asal Kroasia itu memberikan umpan untuk gol Madrid yang diceploskan oleh Benzema lewat kepala.
Jelang laga berakhir, tepatnya menit ke-90+1 Benzema kembali mencetak gol lewat sepakan keras dari luar kotak penalti.
Gol Benzema menutup kemenangan Real Madrid atas Elche. Skor 2-1 untuk kemenangan Real Madrid bertahan hingga akhir pertandingan.
Susunan pemain Real Madrid vs Elche:
Real Madrid (4-2-3-1): 1-Courtois; 6-Nacho, 5-Varane, 4-Ramos (25-Rodrygo, 61'), 23-Mendy; 15-Valverde (8-Kroos, 62'), 14-Casemiro; 17-Vazquez, 22-Isco (10-Modric, 62'), 20-Vinicius (7-Hazard, 75'); 9- Benzema.
Pelatih: Zinedine Zidane
Elche (4-4-2): 13-Badia; 19-Barragan (Cifu, 36'), 5-Verdu, 12-Calvo, 25-Mojica; 11-Morente, 14-Guti, 4-Marcone, 16-Chaves; 9-Boye, 21-Carrillo.
Pelatih: Fran Escriba
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Hasil Real Madrid Vs Elche - Dwigol Benzema Bawa Los Blancos Gusur Barcelona