News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Menpora 2021

Hasil Persib Bandung vs Bali United Babak Pertama, Ferdinand Lewatkan Peluang Matang, Skor Masih 0-0

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Piala Menpora 2021 Persib Bandung vs Bali United babak pertama, kedua tim minim menciptakan peluang dan skor masih imbang 0-0 - Ferdinand Sinaga saat masih berseragam Persib Bandung.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama duel big match Grup D Piala Menpora 2021 antara Persib Bandung vs Bali United berakhir dengan skor 0-0, Rabu (24/3/2021)

Laga pembuka Grup D Piala Menpora 2021 yang mempertemukan Persib Bandung vs Bali United digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Sayangnya, kedua tim masih minim dalam hal menciptakan peluang berbahaya.

Ferdinand Sinaga sudah ikut dalam latihan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (11/3/2021). (Tribun Jabar) (Tribun Jabar)

Esteban Vizcarra dan Diego Assis gagal memberi inspirasi rekannya masing-masing untuk mengkreasikan peluang berbahaya.

Ferdinand Sinaga pun yang memiliki peluang emas di akhir babak pertama gagal menyelesaikan menjadi gol.

Padahal, kiper Wawan Hendrawan sudah tidak dalam posisi yang ideal dan gawang Bali United pun sudah kosong melompong.

Jalannya babak pertama

Dua tim besar Liga Indonesia Persib Bandung dan Bali United saling bentrok untuk mengamankan tiga poin penting di Piala Menpora 2021.

Untuk itu, laga sempat diwarnai dengan tempo cepat dalam 5 menit pertama.

Baik Persib Bandung maupun Bali united nampak mengincar gol cepat di awal laga.

Tetapi, kualitas kedua tim yang mumpuni membuat alur bola sering kandas di lini belakang lawan.

Tak hanya berlangsung ketat, laga Persib Bandung vs Bali United ini berjalan keras.

Terbukti dalam 10 menit pertama, dua bek tengah Maung Bandung sudah harus menerima kartu kuning karena melanggar pemain Serdadu Tridatu.

Hingga 15 menit babak pertama, barisan pemain depan kedua tim masih terisolir.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini