News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Menpora 2021

Analisis Kemenangan Persib Atas Persita, Peran Pemain Anyar Maung Belum Benar-Benar Teruji

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi Frets Butuan di laga Persib Bandung vs Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo, Senin (29/3/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung dinilai mulai menemukan sentuhan terbaiknya di laga kedua mereka pada penyisihan grup D Piala Menpora 2021.

Pada laga itu Persib Bandung menang atas Persita Tangerang dengan skor 3-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (29/3/2021).

Meski meraih kemenangan, laga itu belum menjadi ujian atas peran pemain-pemain rekrutan baru Persib Bandung.

Baca juga: Hal Menarik Saat Persib Buat Persita Gugur di Piala Menpora: Ezra Cetak Gol, Peran Baru Wander Luiz

Selengkapnya, berikut analisis pertandingan Persib Bandung vs Persita Tangerang oleh mantan pemain Persib, Sutiono Lamso

Secara umum saya melihat kualitas kita (Persib) di atas Persita Tangerang, babak pertama ketika unggul 1-0, Persib bermain semakin enjoy sampai unggul 2-0. 

Ketika unggul 2-0, pemain belakang Persib sempat ada lengah sedikit dan terjadi penalti, kemudian ada juga peluang dari Persita hampir menjadi gol menit terakhir babak pertama.

Baca juga: Hasil Piala Menpora 2021 Persib Vs Persita, Dua Assist Wander Luiz Bawa Maung Unggul Babak Pertama

Babak kedua, kelihatannya Persib sudah sama-sama mengetahui kemampuan masing-masing, Persib lebih menekan lagi dengan masuknya Beckham, Febri Hariyadi dan Ezra, mengubah permainan dan bisa menambah satu gol lagi. 

Kelihatannya Persib lebih enjoy bermain tadi (kemarin), lebih tenang berbeda ketika melawan Bali United. Babak pertama melawan Persita, mereka (Persib) jarang mendapat tekanan. 

Persib Bandung vs Persita Tangerang di laga Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogayakarta, Senin (29/3/2021). (Tribunjabar.id/Deni Denaswara)

Baca juga: Menanti Formasi Persib Bandung Racikan Robert Alberts dengan Hadirnya Ezra Walian dan Farshad Noor

Pemain baru memang saat ini belum benar-benar teruji karena lawannya juga levelnya belum di atas, para pemain itu akan teruji saat nanti melawan tim-tim yang levelnya sama dengan Persib. 

Wander Luiz juga tadi ingin memberikan gol, tapi kelihatannya tidak semudah yang dibayangkan, tetap butuh penyesuaian lagi. 

Wander Luiz juga tadi memberikan assist hampir dua kali, tapi dia untuk menjadi finisher dia belum menemukan lagi. 

Semuanya butuh waktu, karena mungkin karakter pemain itu tidak bisa langsung dipadukan tetap butuh beberapa kali main untuk saling mengetahui. 

Persib Bandung vs Persita Tangerang di laga Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogayakarta, Senin (29/3/2021). (Tribunjabar.id/Deni Denaswara)

Pada prinsipnya sama, misalnya pemain depan mencari ruang dan mencetak gol, pemain sayap juga memberikan banyak umpan crossing, tujuannya untuk mencetak gol, tapi itu harus terus diasah lagi. 

Terakhir kita harus waspada karena seperti tadi, kalau kita lengah lawan-lawan di bawah kita bisa mengancam, apalagi Persiraja sudah menang satu kali meskipun baru kalah dari Bali United. 

Siapapun yang bermain nantinya harus sigap, pelatih juga masih ingin melihat semua kemampuan pemain yang ada, seperti Bayu Fikri pemain baru dia mainnya bagus. (Nazmi Abdurrahman/Tribun Jabar)


Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Mengapa Persib Bandung Bisa Menang 3-1 atas Persita Tangerang? Ini Analisis dari Sutiono

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini