TRIBUNNEWS.COM - Apa yang dialami Ezra Walian mungkin jadi impian banyak pesepakbola.
Penyerang anyar Persib Bandung itu melakoni debut manis dengan mencetak satu gol melawan Persita Tangerang.
Pertandingan pekan kedua Grup D Piala Menpora 2021 itu berlangsung pada Senin (29/3/2021) malam WIB.
Baca juga: Hal Menarik Saat Persib Buat Persita Gugur di Piala Menpora: Ezra Cetak Gol, Peran Baru Wander Luiz
Klub berjuluk Maung Bandung langsung tancap gas sejak awal pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman itu.
Alhasil, tim asuhan Robert Rene Alberts itu sudah unggul lebih dulu pada menit ke-15 melalui gol Esteban Vizcarra.
Baca juga: Penilaian Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Atas Debut Ezra Walian dan Farshad Noor
Pemain naturalisasi asal Argentina sukses menceploskan bola ke gawang Persita usai menerima umpan Wander Luiz.
Wander kemudian kembali memberikan kontribusinya pada gol kedua Persib di menit ke-35.
Kali ini umpan penyerang asal Brasil itu sukses dimanfaatkan oleh Frets Butuan untuk menggandakan keunggulan.
Baca juga: Puncaki Klasemen Grup D, Persib Belum Aman, Masih Bisa Tak Lolos Penyisihan Grup Piala Menpora 2021
Persita berhasil memperkecil ketertinggalan setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti jelang jeda paruh babak.
Waskito Candra yang tampil sebagai eksekutor tidak menyia-nyiakan kesempatan, sehingga skor menjadi 1-2.
Skor tersebut pun bertahan hingga babak pertama usai.
Baca juga: Menanti Formasi Persib Bandung Racikan Robert Alberts dengan Hadirnya Ezra Walian dan Farshad Noor
Persita, yang belum meraih poin sama sekali, berusaha untuk menyamakan kedudukan di babak kedua.
Namun, alih-alih mencetak gol, Persita justru kembali kebobolan melalui gol penyerang anyar Persib Ezra Walian di menit ke-62.
Gol tersebut pun sekaligus menjadi gol pertama Ezra bersama Persib Bandung sejak didatangkan pada pertengahan Maret lalu.