TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, berencana merombak besar-besaran skuadnya saat ini untuk menghadapi musim depan.
Rencana perombakan itu tidak lepas dari situasi keuangan Barcelona yang saat ini sedang sulit.
Barcelona pun dikabarkan mendatangkan sejumlah pemain baru seperti Memphis Depay, Georginio Wijnaldum, dan Eric Garcia.
Baca juga: Misi Ganda Barcelona di El Clasico, Jinakkan Real Madrid & Dukung Messi Akhiri Kutukan Ronaldo
Selain itu, Barcelona juga masih ingin mempertahankan Lionel Messi yang kontraknya bakal berakhir pada akhir musim nanti.
Oleh karena itu, Barcelona berencana menjual sejumlah pemainnya untuk mendatangkan uang yang bisa mempertahankan Messi dan membantu keuangan klub.
Baca Juga: Setelah Laga Kontra Granada, Eks Pemain Man United Lebih Pilih De Gea atau Henderson?
Dilansir Superball.id dari Daily Mirror, ini adalah sembilan pemain yang tampak bakal dilepas oleh Barcelona pada bursa transfer musim panas nanti.
Philippe Coutinho
Coutinho direkrut oleh Barcelona dari Liverpool pada musim dingin 2018.
Ketika itu, Barcelona berani mengeluarkan uang sebesar 142 juta poundsterling termasuk bonus untuk mendatangkannya.
Akan tetapi, Barcelona dikabarkan masih berutang pada Liverpool atas pembelian tersebut sehingga berencana untuk menjualnya lagi.
Baca Juga: 5 Pesepak Bola Top Dunia yang Kariernya Terkubur di Real Madrid
Martin Braithwaite
Barcelona mendatangkan Braithwaite dari Leganes pada bursa transfer musim panas 2020.