News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

HASIL LIGA EROPA - MU Jumpa AS Roma di Partai Semifinal, Solskjaer Lempar Sindiran Sinis

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Manchester United Norwegia Ole Gunnar Solskjaer (kanan) berbicara dengan gelandang Spanyol Manchester United Juan Mata di lapangan setelah perempat final Liga Europa UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua antara Manchester United dan Granada di stadion Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 15 April 2021. Manchester United memenangkan pertandingan 2-0, (agregat 4-0). Oli SCARFF / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Pasca keberhasilan Manchester United menapak ke partai semifinal Liga Eropa, Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih angkat bicara, Jumat (16/4/2021)

Ole Gunnar Solskjaer mengomentari bagaimana timnya akan bersiap untuk menghadapi AS Roma di babak semifinal Liga Eropa mendatang.

Napas Manchester United di Liga Eropa masih berlanjut setelah Marcus Rashford dkk menyingkirkan Granada lewat agregat akhir 4-0.

Sedangkan AS Roma berhak menantang Manchester United di partai semifinal usai menghentikan napas raksasa Eredivisie, Ajax Amsterdam dengan keunggulan 3-2.

Baca juga: FAKTA Menarik MU ke Semifinal Liga Eropa - Catatan 13 Tahun Silam yang Terulang & Performa Cavani

Baca juga: AS Roma Tantang MU di Semifinal Liga Eropa, Dzeko Selevel dengan Eks Attacante Juventus & AC Milan

Leg pertama laga Manchester United vs AS Roma bakal berlangsung di Stadion Old Trafford 29 April mendatang.

Sedangkan Olimpico Stadium bakal menghelat leg kedua AS Roma vs Manchester United pada 6 Mei.

Ole Gunnar Solskjaer pun angkat bicara mengenai lawan timnya di partai semifinal nanti.

Ia kemudian menyindir sinis soal AS Roma yang hanya bisa bermain bertahan.

"Saya belum terlalu banyak melihat AS Roma, saya tahu mereka memainkan laga yang sulit di dua leg melawan Ajax Amsterdam," terang Solskjaer, dikutip dari laman Football Italia.

Namun juru taktik asal Norwegia itu kemudian memukul rata bahwa AS Roma layaknya seperti klub-klub Liga Italia lainnya yang cenderung bermain bertahan.

"AS Roma hanya bermain bertahan melawan Ajax, mereka memainkan pertandingan layaknya seperti tim-tim biasa lainnya di Liga Italia," sindir juru taktik Manchester United tersebut.

Meskipun demikian, Ole Gunnar Solskjaer sangat menanti pertandingan kontra Giallorossi.

Ia sadar bahwa Serigala Ibukota merupakan tim Serie A yang penuh dengan sejarah saat bermain di kompetisi Eropa.

Terlebih lagi, tim yang akan mereka hadapi adalah kesebelasan yang diperkuat oleh Chris Smalling maupun Edin Dzeko.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini