"Sebenarnya pemain Indonesia itu punya kemampuan dasar yang bagus dan banyak kelebihannya," ujar Shin Tae-yong.
Untuk itu, Shin Tae-yong berpesan pada para juru taktik yang berkecimpung di K-League untuk tak ragu melirik pemain Indonesia.
"Untuk semua pelatih K-League, ingatlah kalau K-League juga punya kuota pemain ASEAN," ungkap Shin Tae-yong.
"Tolong pantau pemain-pemain dari Indonesia," pungkasnya.
Baca juga: Tak Punya Pengalaman, Darius Sinathrya Berani Terima Ajakan Raffi Ahmad Jadi COO Rans Cilegon FC
Shin Tae-yong pun bisa menjembatani kepentingan klub K-League yang berminat merekrut pemain Indonesia.
Dengan pengalaman melatih di Indonesia yang sudah cukup lama, ia tentu sudah memiliki gambaran pemain seperti apa yang patut diajukan sebagai rekomendasi.
"Saya bisa memberikan opini saya untuk membantu," tukas Shin Tae-yong.
Pelatih Ansan Greeners Ungkap Besarnya Perhatian Shin Tae-yong ke Asnawi Mangkualam - Tribunnews.com
Pelatih Ansan Greeners Ungkap Besarnya Perhatian Shin Tae-yong ke Asnawi Mangkualam - Tribunnews.com
"Semoga bukan hanya Asnawi saja yang berkarier di sini."
"Semoga Asnawi dapat menjadi pelecut pemain Indonesia untuk berhasil di K-League," tutupnya.
Berita terkait Timnas Indonesia lainnya
(Tribunnews.com/Guruh)