TRIBUNNEWS.COM - Pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga Indonesia (Menpora) memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kinerja luar biasa PSSI dalam menyukseskan pagelaran turnamen Piala Menpora 2021.
Lewat Zainudin Amali selaku Menpora menyebut PSSI dibawah pimpinan Mochamad Iriawan telah mampu mengemban amanah dengan sangat baik dalam menyuksesan acara Piala Menpora edisi tahun ini.
Kedisiplinan dalam penerapan protokol kesehatan, tidak ada kasusnya positif Covid-19, dan kekondusifan setiap laga menjadi bukti kesuksesan besar agenda Piala Menpora 2021.
Baca juga: Sabet Dua Gelar di Piala Menpora, Marc Klok: Alhamdulillah, Dua Target Terpenuhi
Baca juga: Alasan Persib Bandung Tolak Sesi Jumpa Pers Seusai Dikalahkan Persija di Final Piala Menpora 2021
Alhasil kinerja Mochamad Iriawan beserta jajarannya layak mendapatkan apresiasi tinggi dari berbagai pihak, termasuk Menpora.
“Kepada Ketum PSSI yang luar biasa kerjanya bersama seluruh jajaran PSSI yang sudah berusaha dengan sistem yang baru disaat masa pandemi seperti saat ini," puji Zainudin Amali dilansir laman resmi Liga Indonesia.
"Tetapi kita berani memulai kegiatan sepak bola, bukan pekerjaan yang ringan tetapi Ketum PSSI, Mochamad Iriawan luar biasa dan juga penyelenggara. Itu sangat kita apresiasi,” papar Zainudin Amali.
Baca juga: Persija Jawara Piala Menpora, Kerabat Kiper Persib Bandung Jadi Korban Oknum Suporter
Baca juga: Persija Jakarta Juara Piala Menpora 2021, Anies Baswedan Beri Hadiah Khusus
Salah satu bentuk apresiasi dan dukungan lanjutan atas keberhasilan PSSI menggelar turnamen pramusim Piala Menpora.
Pihak Menpora akan mendukung momen kembalinya kompetisi sepak bola tanah air termasuk Liga 1 maupun Liga 2.
“Kami beberapa hari terakhir ini berkomunikasi terus-menerus bersama PSSI dan juga dengan LIB untuk menyiapkan berbagai hal untuk menuju kompetisi Liga 1 dan Liga 2," ujar pria asal Gorontalo tersebut.
"Setelah kami rampung di internal kami, akan segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan juga dengan pihak Satgas Covid-19, dan berbagai pihak lainnya,” jelasnya.
Baca juga: Sederet Ulah Oknum Suporter di Jakarta dan Bandung Seusai Laga Final Persija Vs Persib
Baca juga: Momen Sportivitas Para Pemain Persija dan Persib Berpelukan Saat Final Piala Menpora 2021 Berakhir
Sebelumnya, Mochamad Iriawan memberikan kode perihal tanggal kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 2021.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut berharap kompetisi Liga 1 dapat bergulir pada bulan Juli mendatang.
Dengan target selesainya kompetisi pada bulan Maret 2022, Iriawan menyebut tanggal dimulainya Liga 1 2021 tersebut sangatlah ideal.
Kini, pihaknya berharap kepolisian dan pemerintah berkenan untuk merealisasikan rencananya tersebut dengan memberikan izin penuh digelarnya pertandingan sepak bola.
"Kami ingin Liga 1 bergulir pada 3 Juli, itu waktu yang tepat sampai Maret 2022," kata Mochamad Iriawan.
Tentu menarik untuk melihat bagaimana perkembang dari usaha yang dilakukan oleh berbagai pihak dalam mendukung kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 2021.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)