"Yang pasti ini juga akan menjadi laga besar dalam karierku, apalagi musim ini terasa penting dan kami tahu harus memenangkan laga ini," tambahnya.
Faktor bermain sebagai tuan rumah diharapkan Aubameyang bisa membuat timnya lebih percaya diri sekaligus diunggulkan untuk meraih kemenangan.
"Ini adalah kesempatan besar bagi kami untuk mencapai laga final," tegas Aubameyang.
"Kami akan bermain di kandnag dan ini mungkin laga terbesar dalam karier saya di Arsenal.
Nada optimisme yang diusung Aubameyang memang tak terlepas dari kondisi timnya yang sedang memiliki banyak masalah utamanya hal konsistensi.
Bagaimana tidak, kehadiran Mikel Arteta dalam memimpin timnya pada musim penuh pertamanya malah berlangsung tidak stabil.
Setelah mampu mempersembahkan Piala FA dan Comunity Shield, Arteta belum bisa maksimal untuk membawa Arsenal melaju konsisten.
Dengan perolehan 49 poin, Arsenal berada dalam situasi kurang menguntungkan karena mereka berpeluang terlempar dari posisi 10 besar.
Selain itu, Arsenal sudah tersingkir dari ajang Piala FA dan Carabao Cup yang membuat mereka hanya memiliki satu kesempatan mendulang gelar juara di Liga Eropa.
Keseruan laga antara Arsenal dijadwalkan kontra Villarreal pada leg kedua semifinal Liga Eropa di Stadion Emirate, London, Jumat (7/5/2021) pekan depan.
Live streaming Arsenal vs Villarreal >>>
Prediksi Skor Arsenal vs Villarreal:
Via Whoscored : Arsenal 1-1 Villarreal
Via Sportsmole : Arsenal 2-1 Villarreal (Tuan rumah lolos lewat adu penalti)
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)