TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Spanyol pekan 35, Ateltico Madrid gagal memutus kutukan yang menghantui mereka setelah hanya bisa bermain imbang tanpa gol ketika melawan Barcelona di Stadion Camp Nou.
Barcelona menjamu Atletico Madrid dalam laga pekan ke-35 Liga Spanyol 2020-2021 di Stadion Camp Nou pada Sabtu (8/5/20210) malam WIB.
Pertandingan tersebut berkesudahan dengan skor kacamata alias 0-0.
Baca juga: HASIL Klasemen Liga Spanyol: Barcelona & Atletico Petik 1 Poin, Momen Real Madrid Jadi Penguasa Baru
Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, Barcelona selaku tuan rumah memperoleh 59,3 persen penguasaan bola sepanjang laga, sedangkan Atletico Madrid mendapat 40,7 persen sisanya.
Barcelona melepaskan 11 tembakan di mana tujuh mengarah ke gawang.
Sementara itu, dalam periode yang sama, Atletico Madrid membukukan peluang 11 tembakan juga dengan enam yang menemui sasaran.
Jalannya pertandingan
Meski berstatus tim tandang, Atletico Madrid terbilang berani untuk tampil menyerang sejak wasit Antonio Mateu memulai jalannya laga.
Hasilnya, Barcelona terkurung di area pertahanannya sendiri saat laga memasuki menit ke-10.
Sepanjang periode itu, Barcelona sama sekali tidak bisa membuat peluang, sedangkan Atletico Madrid berhasil melesakkan dua tembakan yang semuanya mengarah ke gawang.
Walau begitu, barisan pemain bertahan Barcelona plus kipernya, Marc-Andre ter Stegen, masih cukup tangguh sehingga tidak ada satu pun percobaan Atletico Madrid yang membuahkan gol.
Atletico Madrid terpaksa membuat pergantian pemain secara dini.
Winger mereka, Thomas Lemar, mendapat masalah di kakinya sehingga harus ditarik keluar lalu digantikan oleh Saul Niguez mulai menit ke-13.
Tak lama setelahnya, Barcelona juga terpaksa melakukan pergantian pemain dini usai gelandangnya, Sergio Busquets, tidak bisa lanjut bermain lantaran mendapatkan cedera ringan di bagian kepala.