News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

Jadwal Euro 2020 Live RCTI dan Mola TV: Jerman Masih Punya PR Jelang Lawan Prancis

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Jerman Joachim Loew (tengah) mengawasi sesi latihan tim nasional sepak bola Jerman pada 1 Juni 2021 di Innsbruck, Austria, menjelang pertandingan persahabatan sepak bola Denmark melawan Jerman, dalam persiapan Kejuaraan Eropa UEFA 2020/2021. Kejuaraan Eropa, yang ditunda dari tahun lalu karena pandemi virus corona, akan berlangsung di seluruh benua antara 11 Juni dan 11 Juli 2021. Christof Stache / AFP

Dalam hasil imbang melawan Denmark, Loew menaruh tiga bek yang diisi oleh Matthias Ginter, Niklas Sule dan Matts Hummel.

Keberadaan tiga bek tersebut juga dibantu oleh posisi gelandang sayap yang memiliki tugas bertahan.

Dua gelandang sayap Jerman saat bermain imbang dengan Denmark ialah Lukas Klosterman serta Robin Gosens.

Meskipun dapat berubah menjadi lima bek kala menanggulangi serangan lawan, lini pertahanan Jerman terbukti belum membuat sang pelatih puas.

“Kami sudah kehilangan beberapa bola sebelumnya, kemudian lawan kami memiliki ruang dan peluang,” kata Joachim Loew dikutip dari laman TZ.

“Sule bisa saja menutup celah lebih cepat dengan menutup bagian tengahnya.

"Kami bertahan dengan baik untuk waktu yang lama, itu lebih baik. Kami kehilangan ketertiban di pertengahan babak kedua." akui Loew.

"Kami menciptakan peluang bagus, dua kali membentur aluminium, tetapi itu membuat hidup kami sulit tanpa gol kedua.

"Kami belum bermain dalam susunan pemain ini, jelas bahwa itu tidak berjalan dengan sempurna.” gerutunya.

Pelatih Jerman Joachim Loew bereaksi selama pertandingan sepak bola persahabatan Jerman v Denmark di Innsbruck, Austria pada 2 Juni 2021, dalam persiapan untuk Kejuaraan Eropa UEFA. Federico GAMBARINI / POOL / AFP (Federico GAMBARINI / POOL / AFP)

Selain itu, konsistensi bermain bagus selama 90 menit pertandingan juga masih perlu diperbaiki Jerman.

Hal ini mengingat calon musuh-musuhnya di Grup F Euro 2020 ada Portugal, Prancis hingga Hungaria.

“Konsistensi selama 90 menit, itu masalah. Tapi itu bukan kemunduran. Jelas bahwa itu sedikit bergelombang dalam persiapan.

"Pada hari Jumat kami akan selesai, kemudian kami dapat mempersiapkan diri dengan baik dan memutar otak untuk pertandingan melawan Prancis.” ungkap Loew.

Live streaming EURO 2020 di RCTI dan Mola TV

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini