Seorang jurnalis dari ESPN bernama Dale Johnson kemudian mencoba menjernihkan kebingungan mengenai aturan dari sebuah offside itu sendiri.
Namun secara garis besar, Dale menyebut keputusan wasit di laga Turki vs Italia dapat dikatakan buruk.
""Jadi di tengah diskusi soal offside, kuncinya adalah bahwa Berardi berada di belakang bola ketika dioper," ujarnya, seperti yang dikutip dari laman SportBible.
"Itu satu-satu alasan dia berada dalam posisi onside. Tetapi dia juga bisa offside dalam gerakan ini, kembali keputusan yang buruk dari wasit!," tambahnya.
Terlepas dari keputusan kontroversi tersebut, Italia kini menjadi pemuncak klasemen Grup A Euro 2020 dengan koleksi tiga angka.
Sedangkan Swiss dan Wales baru akan melakoni pertandingan nanti malam.
Klasemen Sementara Grup A Euro 2020:
1. Italia (3 Poin)
2. Swiss (0 Poin)
3. Wales (0 Poin)
4. Turki (0 Poin)
Jadwal Pertandingan Grup A Euro 2020:
Sabtu, 12 Juni 2021 Pukul 20.00 WIB - Swiss vs Wales
(Tribunnews.com/Giri)
Ikuti berita terkait Euro 2020