News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

HASIL EURO 2020 Babak I - Tandukan Patrik Schick Bawa Ceko Ungguli Skotlandia, Skor 0-1

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Republik Ceko Patrik Schick (kiri) merayakan mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Skotlandia dan Republik Ceko di Hampden Park di Glasgow pada 14 Juni 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Euro 2020 babak pertama, di mana Ceko sementara unggul atas Skotlandia, Senin (14/6/2021).

Berlangsung di Stadion Hampden Park, Ceko mampu memimpin lewat skor 0-1 di babak pertama atas Skotlandia.

Satu-satunya gol yang tercipta pada laga kali ini dilesakkan melalui tandukan dari Patrik Schick.

Striker asal Leverkusen ini sukses mencatatkan namanya di papan skor memanfaatkan assist dari Coufal.

Baca juga: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Skotlandia vs Ceko Euro 2020: Robertson & McTominay Starter

Baca juga: Link Live Streaming Skotlandia vs Ceko di Euro 2020, Berikut Cara Nontonnya

Bek Skotlandia Stephen O'Donnell (kiri) bersaing dengan bek Republik Ceko Jan Boril (kanan) selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Skotlandia dan Republik Ceko di Hampden Park di Glasgow pada 14 Juni 2021. (ANDY BUCHANAN / POOL / AFP)

Secara garis besar permainan, Scott McTominay dkk mampu menguasai jalannya pertandingan.

Skotlandia membukukan ball possession hingga 52 persen berbanding 48 persen milik Soucek cs.

Jalan Pertandingan Babak Pertama

Skotlandia mengambil inisiatif permainan. Dimotori Scott McTominay, The Tartan Army mencoba untuk mencetak gol di menit-menit awal pertandingan.

Sedangkan Ceko sendiri meski tak diunggulkan pada laga kali ini wajib diwaspadai oleh Andrew Robertosn cs.

Pasalnya Ceko juga memiliki senjata simpanan yang dapat mengejutkan sewaktu-waktu pada diri Tomas Soucek dan Patrik Schick.

Tiga menit awal Skotlandia lebih mendominasi jalannya pertandingan.

Meskipun demikian, serangan yang dilancarkan Kieran Tierney dan kolega tak bisa berjalan lancar.

Bek Skotlandia Andrew Robertson (kiri) bersaing dengan bek Republik Ceko Ondrej Celustka (C) dan bek Republik Ceko Tomas Kalas (kanan) selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Skotlandia dan Republik Ceko di Hampden Park di Glasgow pada 14 Juni 2021 . (ANDY BUCHANAN / POOL / AFP)

Soucek yang menggalang lini tengah Ceko beberapa kali mampu mematikan aliran bola Skotlandia.

Pressing kjetat juga diterapkan oleh anak asuh Silhavy tersebut kepada setiap pemain Skotlandia yang menguasai bola.

Skotlandia nyaris unggul pada menit ke-5. Namuns ayang, sepakan dari dalam kotak penalti yang dilakukan
John McGinn masih diblok pemain bertahan Ceko.

Memasuki menit ke-10, intensitas permainan cenderung lebih menurun.

Kedua tim mencoba untuk bermain sabar dengan melakukan build-up serangan.

Patrik Schick sendiri kesulitan di lini depan Ceko. Ia kurang mendapatkan sokongan dari second-line maupun aliran bola yang tertuju padanya.

Sisi kiri permainan Skotlandia terus-menerus dicecar oleh pemain Ceko.

Pos yang ditempati oleh Andrew Robertson ini dibikin kalangkabut oleh Masopust maupun Coufal.

Memasuki menit ke-15, Ceko mulai bermain terbuka untuk meladeni Skotlandia.

Pressing ketat yang mereka lakukan menyulitkan Scott McTominay dkk mengembangkan permainan.

Ceko mendapatkan peluang matang pada menit ke-20 melalui Patrik Schick.

Namun sayang tembakan on target dari bomber Leverkusen ini masih dapat diantisipasi oleh Marshall.

Skotlandia gantian memperoleh peluang matang pada menit ke-18 melalui Lundon Dykes.

Namun sontekan Dykes memanfaatkan umpan dari Andrew Robertosn belum mengarah ke gawang Ceko. Skor masih 0-0.

Gol yang dinanti-nanti oleh Ceko akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-42.

Ialah Patrik Schick yang berhasil merobek jala Marshall memanfaatkan umpan dari Coufal.

Ceko sementara unggul 0-1.

Hingga babak pertama usai, skor masih bertahan untuk keunggulan Ceko atas Skotlandia.

Susunan Pemain Skotlandia vs Ceko

Skotlandia (3-5-2):

Marshall (GK); Hanley, Cooper, Hendry; O'Donnell, Armstrong, McGinn, McTominay, Robertson; Dykes, Christie.

Ceko (4-2-3-1):

Vaclik (GK); Coufal, Celustka, Kalas, Boril; Soucek, Kral; Masopust, Darida, Jankto; Schick.

Berita terkait Euro 2020

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini