News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

HASIL BABAK I Inggris vs Skotlandia Euro 2020: Permainan The Three Lions Diimbangi Lawan, Skor 0-0

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Inggris Kalvin Phillips dan penyerang Inggris Harry Kane berbicara dengan wasit Spanyol Antonio Mateu Lahoz selama pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Skotlandia di Stadion Wembley di London pada 18 Juni 2021. Matt Dunham / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Inggris bermain imbang tanpa gol alias 0-0 dengan lawannya Skotlandia dalam laga kedua Grup D Euro 2020, Sabtu (19/6/2021) dini hari.

Berlangsung di Wembley Stadium, permainan The Three Lions, julukan Inggris, berhasil diimbangi oleh Skotlandia.

The Three Lions dan Skotlandia pada paruh pertama sama-sama memiliki 4 peluang gol.

Peluang gol yang dimiliki kedua tim tidak bisa mengubah papan skor yang masih sama kuat 0-0.

Penyerang Inggris Harry Kane (kanan) menyundul bola saat pertandingan sepak bola Grup D UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Skotlandia di Stadion Wembley di London pada 18 Juni 2021. Carl Recine / POOL / AFP (Carl Recine / POOL / AFP)

Baca juga: Jadi Pahlawan Swedia Puncaki Grup E Euro 2020, Emil Forsberg Singgung Penaltinya ke Gawang Slovakia

Baca juga: Euro 2020 - Rahasia Patrik Schick Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo & Depay soal Penalti

Jalannya Pertandingan

Awal babak pertama, Skotlandia langsung bermain bola panjang untuk menyerang lini sayap Inggris.

Peluang itu sirna setelah salah satu pemain Skotlandia menabrak fullback The Three Lions Luke Shaw yang dianggap pelanggaran oleh pengadil lapangan.

Serangan Skotlandia belum berhenti disitu, menit keempat pertahanan Inggris direportkan pergerakan dari Che Adams.

Che Adams mencoba peruntungannya dari dalam kotak penalti dengan tembakan yang diarahkan langsung ke gawang Jordan Pickford.

Sayangnya bola hasil tembakan Che Adams mampu diblokir John Stones.

Setelah itu, dalam tempo tiga menit, para pemain Skotlandia terlihat bermain keras.

Total ada 3 pelanggaran yang menyebabkan wasit kerap meniupkan peluitnya.

Memasuki menit 10, Inggris mulai bisa mereda serangan demi serangan yang dilancarkan lawannya.

The Three Lions gantian menebar ancaman pada menit 12 melalui tandukan John Stones.

Stones melompat tinggi untuk meneruskan umpan dari tendangan sudut yang mengarah kepadanya.

Bola sundulan Stones pun hanya membentur tiang gawang Skotlandia yang dikawal David Marshall.

Kartu kuning pertama dikeluarkan oleh pengadil lapangan kepada pemain Skotlandia John McGinn pada menit 17.

Inggris kini mulai menguasai aliran bola untuk merancang serangan ke pertahanan Skotlandia.

Tepatnya pada menit 20, Mason Mount coba mengawali serangan dengan sebuah crossing terukur ke dalam kotak penalti.

Upaya Mount digagalkan oleh bek Skotlandia dan menghasilkan tendangan pojok yang tidak berbahaya.

Skotlandia kembali mendapatkan kesempatan untuk mencuri gol pada menit 30.

Kesempatan tersebut datang kepada Stephen O'Donnell yang melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti.

Bola sepakan O'Donnell sanggup ditepis oleh Pickford dan menghasilkan kemelut.

Sayangnya kemelut ini tidak bisa dimanfaatkan oleh pemain Skotlandia untuk menjadi gol.

Beberapa peluang di penghujung babak pertama juga tidak membuahkan gol bagi kedua tim.

Alhasil skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain

Inggris

Jordan Pickford (GK); Reece James, Tyrone Mings, John Stones, Luke Shaw; Kalvin Phillips, Declan Rice, Mason Mount; Raheem Sterling, Phil Foden; Harry Kane.

Skotlandia

David Marshall (GK); Scott McTominay, Grant Hanley, Kieran Tierney; Andrew Robertson, Callum McGregor, Billy Gilmour, John McGginn, Stephen O'Donnell; Lyndon Dykes, Che Adams.

Live Streaming dan Cara Nonton

Link Mola TV <<<<

Live RCTI

CARA BERLANGGANAN MOLA TV DI HP NONTON PIALA EURO 2020

1. Download Aplikasi Mola TV di APP Store atau PlayStore

2. Login/daftar akun Mola TV.

3. Setelah melakukan Login pada halaman pertama pilih menu profil.

atau langsung pilih menu "Beli Akses"

4. Pilih paket berlangganan dengan mudah dan sesuai keinginan.

5. Klik 'Beli Paket'

6. Centang telah setuju syarat dan ketentuan dan klik 'Pilih Metode Pembayaran'

7. Pilih salah satu metode pembayaran melalui E-Wallet (OVO, Go-Pay dan ShopeePay), Bank Transfer, Virtual Account, Credit Card dan Over The Counter.

8. Klik 'Bayar'

9. Selesai kamu sudah mengaktifkan paket berlangganan Paket Nonton Euro Unlimited di HP

(Tribunnews.com/Ipunk)

Berita terkait Euro 2020 lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini