Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemain tengah Bhayangkara FC, Teuku Muhammad Ichsan menyambut baik adanya turnamen Piala Walikota Solo yang bergulir besok, Selasa (29/6/2021) di Stadion Manahan, Solo.
Meski begitu, mepetnya jadwal turnamen pramusim dan Liga 1 2021, juga menjadi sorotan Ichsan.
Menurut Ichsan hadirnya Piala Walikota Solo bisa jadi persiapan Bhayangkara FC yang memang fokus menatap Liga 1 2021/2022.
“Kalau menurut Ichsan ya laga nanti jadi persiapan kami saja lah, ini kan cuma turnamen (pramusim). Balik lagi yang terpenting kan kami main di Liga nanti,” kata Ichsan saat dihubungi Tribunnews, Senin (28/6/2021).
Baca juga: Kronologi Baku Hantam Pemain di Laga PSMS Medan Vs Persiraja Banda Aceh
Ichsan menilai hadirnya Piala Walikota Solo yang mepet dengan kick off Liga 1 juga jadi satu perhatian skuat Bhayangkara FC.
Untuk itu dalam laga perdana nanti kontra Bali United, Ichsan mengatakan The Guardian bakal tampil all out tapi juga mementingkan faktor kesehatan fisik, khususnya menghindari cedera.
“Lawan Bali nanti yang kami main tetap ngotot, disiarkan juga kan. Tapi bagaimana juga harus bisa jaga-jaga kondisi karena Liga tanggal 10 (Juli) sudah mulai sedangkan kalau menang terus main sampai tanggal 4 (Juli). Itu kan mepet banget, jadi ya jangan sampai cedera lah,” kata Ichsan.
Baca juga: Persib Bandung Terus Lempar Sinyal, Marc Klok Bakal Menyeberang dari Persija Gabung Maung?
Seperti diketahui, Piala Walikota Solo 2021 yang diikuti delapan tim undangan memang sengaja dipersiapkan guna menyambut Liga 1 dan Liga 2.
Delapan tim yang ikut serta yakni, Persis Solo, RANS Cilegon FC, PSG Pati, Sriwijaya FC, Bali United, Persib Bandung, Arema FC dan Bhayangkara FC.
Sementara itu, format pertandingan menggunakan sistem gugur lantaran singkatnya waktu.
Berikut jadwal pertandingan Piala Walikota Solo:
29 Juni 2021: Persis Solo vs PSG Pati pukul 15.15 WIB, Arema FC vs Persib Bandung pukul 18.30 WIB
30 Juni 2021: Sriwijaya FC vs RANS Cilegon FC pukul 15.15 WIB, Bhayangkara FC vs Bali United pukul 18.30 WIB.