TRIBUNNEWS.COMĀ - Timnas Spanyol mengusung misi mengalahkan Italia dalam semifinal Euro 2021.
Hal itu demi mengamankan tiket final Euro dan menjuarai ajang bergengsi antar negara benua biru Eropa ini.
Lantas, tim berjuluk La Furia Roja ini tak hanya melulu dengan Alvaro Morata sebagai ujung tombak.
Dari statistik riwayat pertandingan, bahkan individu lainnya berperan aktif melebihi kontribusi striker Juventus itu.
Baca juga: Profil Skuat Timnas Spanyol di Euro 2021: Tanpa Seragam Real Madrid, Formasi, Lini Serang
Racikan kepelatihan Luis Enrique pun mampu menghidupkan berbagai lini untuk membangun serangan.
Hal tersebut terbukti hingga dua bek sayapnya mencatatatkan nama sebagai pencetak gol Timnas Spanyol.
Adalah Jordi Alba dan Cesar Aspilicueta, dua bek sayap yang masing-masing mengemas 1 gol.
Baca juga: Italia vs Spanyol Euro 2021: Reuni Juventus, Chiesa vs Morata, Kemarin Teman Kini Jadi Lawan
Sebagai bek sayap dan pencetak gol, dua pemain ini dapat menerminkan strategi Luis Enrique dalam hal menhasilkan gol.
Luis Enrique memberikan kebebasan kepada dua bek sayapnya untuk membantu serangan lini tengah.
Tidak juga untuk sekedar memberi umpan kepada lini depan, dua bek sayapnya tersebut juga berkesempatan menusuk jantung pertahanan lawan.
Misalnya pada gol Jordi Alba saat menjadi gol pembuka Spanyol lawan Swiss.
Penetrasi serangan pemain Barcelona ini bahkan dapat menembus hampir kotak penalti Swiss dari sisi kiri lapangan.
Dengan percaya diri, Jordi Alba menembakkan bola yang mengenai Denis Zakaria memantul dan berbuah gol.
Satu lagi gol dari bek sayap lain, yakni Azpilicueta.