News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Eks-Bomber Persib Moncer di Ekuador, Harga Jonathan Baumann Dua Kali Marc Klok

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi bomber Jonathan Bauman, seusai mencetak gol buat Persib Bandung, ke gawang Persela Lamongan pada pertandingan Liga 1, Senin (16/7/2018). Kini Jonathan Bauman berlaga di Liga Ekuador.

TRIBUNNEWS.COM - Peforma ditunjukkan mantan bomber Persib Bandung, Jonathan Bauman di Serie A Primera Etapa 2021.

Diketahui, Serie A Primera Etapa merupakan kompetisi kasta tertinggi Liga Ekuador.

Dalam ajang ini, Jonathan berhasil menorehkan prestasi yang cukup membanggakan.

Lebih tepatnya, pemain berposisi sebagai striker kini menempati peringkat pertama dalam daftar top scorer dengan raihan 13 gol.

Namun sebagai catatan capaian tersebut masih sementara.

Baca juga: Update Bursa Transfer, Griezmann Menuju Inggris, Man City Gila-gilaan Tawar Erling Haaland Rp 2,2 T

Striker Persib Bandung, Jonathan Bauman melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Sriwijaya FC di pekan ke-19 Liga 1 2018, Sabtu (4/8/2018) (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Pasalnya kompetisi Serie A Primera Etapa baru menginjak pekan ke-15.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, 13 gol Jonathan tercipta lewat dua klub yang berbeda.

Dua klub tersebut yakni Mushuc Runa SC dan Independiente.

Baca juga: Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun, Pemain EURO 2020 Juluki Indonesian Messi ke Egy Maulana Vikri

Sementara itu, penampilan ciamik Jonathan Bauman rupanya tak hanya mengantarkannya menjadi raja gol sementara di Liga Ekuador.

Harga pasar pemain berusia 30 tahun juga ikut terangkat.

Bahkan, Jonathan sekarang mencapai titik tertinggi yakni dengan nilai pasar sebesar Rp 17,38 miliar.

Baca juga: Copa America 2021: Daftar Lengkap Pemenang Penghargaan, Peraih Sepatu Emas, Hadiah Uang, Statistik

Selebrasi striker Persib Bandung, Jonathan Bauman, seusai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18). (MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM)

Nilai tersebut berbeda jauh ketika Jonathan masih membela Persib pada 2018 lalu yang hanya di angka Rp 6,95 milyar.

Dengan nilai pasar terbarunya, Jonathan juga sanggup melampaui posisi pemain termahal Persib di musim ini.

Untuk sekarang, pemain termahal Persib disandang oleh Marc Klok dengan nilai pasar Rp 8,26 miliar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini