Toko Besi merupakan akronim dari Tonali, Bakayoko, Bennacer dan Kessie.
Sebagaimana yang diketahui, Chelsea memang mencoba untuk merampingkan skuatnya dengan diobral pada bursa transfer musim panas ini.
Di sisi lain, The Blues juga sudah menggelontorkan banyak uang, termasuk dalam mendatangkan Lukaku.
Jawara Liga Champions itu butuh pendapatan hasil dari penjualan pemain untuk menyeimbangkan neraca keuangan tim.
Akan tetapi, Rossoneri perlu mengkaji kembali terkait kebijakan transfer yang akan mereka lakukan.
Pasalnya, AC Milan juga perlu memperhatikan asas financial fair play. Mengingat Rossoneri sejauh ini sudah mendatangkan banyak pemain.
Selain itu, manajemen juga wajib memutar otaknya demi mendatangkan pemain yang perannya lebih vital untuk posisi gelandang serang dan winger.
Opsi peminjaman dengan opsi pembelian di akhir musim menjadi cara yang biasanya ditempuh oleh Rossoneri dalam menggaet amunisi anyar.
(Tribunnews.com/Giri)
Ikuti berita terkait Liga Italia