"Apakah anda pikir uang akan merubah pikiran ketika saya berusia 30 tahun? Saya kira tidak, itu bukan masalah bagi saya," jujur Ronaldo.
"Jika soal uang, saya akan pindah ke Qatar untuk bermain karena disana lebih banyak menghasilkan uang daripada Manchester City,".
"Uang bukanlah segalanya, ini adalah perihal gairah bermain sepak bola," tukasnya.
Apa yang disampaikan Cristiano Ronaldo pada enam tahun silam seakan menjadi tantangan bagi dirinya untuk membuktikan perkataannya tersebut.
Hal ini mengingat gencarnya rumor kepindahan sang pemain menuju Manchester City seakan membenarkan hal itu.
Seandainya Cristiano Ronaldo benar-benar memang memutuskan pindah menuju Manchester City, maka label pengkhianat akan tersemat dalam diri pemain berusia 36 tahun tersebut.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)