Pemain asal Gabon itu didukung oleh pergerakan Bukayo Saka dan Martin Odegaard dari lini kedua.
Arteta Berharap Ketajaman Aubameyang Jebol Gawang Manchester City
Arsenal yang bertindak sebagai tim tamu berada dalam kondisi kurang menguntungkan jelang pertandingan melawan Manchester City di Stadion Etihad.
Selain menelan dua kekalahan beruntun, lini depan Arsenal masih tumpul belum mencetak gol sama sekali.
Paceklik gol yang dialami Arsenal menjadi sinyal bahaya yang mengintai tim besutan Mikel Arteta tersebut.
Apalagi Arsenal juga kerapkali gagal membobol gawang Manchester City dalam beberapa tahun terakhir di Liga Inggris.
Situasi tersebut seakan memaksa Mikel Arteta untuk berpikir lebih keras untuk membobol mantan timnya tersebut.
Pelatih asal Spanyol itu berharap banyak dengan ketajaman Pierre-Emerick Aubameyang dalam laga tersebut.
Aubameyang yang baru saja mencetak hattrick melawan West Brom pada ajang Piala Carabao diharapkan bisa meledak performanya besok malam.
Keberhasilan Aubameyang mencetak hattrick dalam laga tersebut dipercaya bisa membangkitkan daya juang sang pemain selaku kapten tim.
Keberadaan pemain asal Gabon diharapkan bisa mengangkat performa Arsenal yang terpuruk pada awal musim ini.
Baca juga: Peta Kekuatan Liga Italia Tanpa Ronaldo: Juventus Limbung, Kans AC Milan & Inter, Atalanta Mengintai
Arteta pun berharap banyak agar Aubameyang bisa menjadi ancaman berbahaya bagi lini pertahanan Manchester City.
"Aubameyang bisa bermain di kedua posisi bagi samping maupun depan," ungkap Arteta dilansir laman resmi Arsenal.
"Dia telah mencetak gol sepanjang kariernya dan dia memiliki momen di sini dimana ia telah mencetak banyak gol sebagai pemain sayap maupun tengah,".