Situasi ini berbanding terbalik dengan Rossoneri yang dipastikan mentas di Liga Champions.
Hingar bingar kompetisi elite benua biru menjadi daya tarik tersendiri bagi eks Real Madrid tersebut.
Jika benar AC Milan melakukan langkah gebrakan dengan mendatangkan James Rodriguez, maka aroma Real Madrid makin kental terasa di skuat Rossoneri.
Sebelumnya tim besutan Stefano Pioli itu sudah memiliki Theo Hernandez maupun Brahim Diaz yang datang dari klub rival Barcelona tersebut.
Layak ditunggu bagaimana AC Milan menjalankan skenarionya untuk membuat gebrakan jelang ditutupnya bursa transfer pemain musim panas kali ini,
(Tribunnews.com/Giri)
Ikuti berita terkait Liga Italia