News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Stadion Pakansari Mulai Diperketat Jelang Arema FC vs PSM Makassar

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Stadion Pakansari

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belasan anggota Kepolisian terlihat sibuk menanyai pengendara yang masuk ke arah Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, tepatnya di Jalan Kol. Edy Yiso Martadipura dekat SPBU, Minggu (5/9/2021) sore.

Dari pabtauan Tribunnews, satu ruas jalan Kol. Edy Yiso Martadipura ditutup dengan menggunakan truk Polisi yang diparkir melintang.

Sementara satu ruas lagi dijaga anggota Kepolisian.

"Iya ini kami tutup untuk jaga pertandingan bola nanti malam. Sisi utara sama selatan kami jaga," kata salah satu anggota Kepolisian kepada Tribunnews.

"Ini masuknya ring tiga, di ring dua juga ada penjagaan. Kan kita tahu tidak boleh ada penonton. Jadi antisipasi saja kalau ada (suporter) yang datang akan kita tindak," sambungnya.

Penjagaan ketat ini dilakukan lantaran pada malam ini Stadion Pakansari akan mempertandingkan dua laga besar.

Pertandingan pertama Arema FC vs PSM Makassar pukul 18.30 WIB, kemudian dilanjutkan Persija Jakarta vs PSS Sleman.

Sementara itu, di area ring 2 yang berada di luar pagar Stadion Pakansari tampak sangat sepi.

Area yang biasa dijadikan tempat berkumpul warga ini pun juga terpatau dijaga ketat oleh anggota Kepolisian.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini