News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

AC Milan

AC Milan Alami Kerugian Lagi Akibat Ulah Pemainnya, Romagnoli Susun Skenario Gabung Rival AS Roma

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Pantai Gading AC Milan Franck Kessie (tengah) merayakan kemenangan bersama bek Italia AC Milan Davide Calabria (kiri) dan bek Italia AC Milan Alessio Romagnoli setelah membuka skor pada babak 32 besar Liga Europa UEFA, pertandingan sepak bola leg kedua AC Milan vs Crvena Zvezda pada 25 Februari 2021 di stadion San Siro di Milan. Tiziana FABI / AFP

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan nampaknya harus siap-siap lagi untuk mengalami kerugian dalam pasar transfer pemain musim panas mendatang.

Il Capitano AC Milan, Alessio Romagnoli nampaknya tengah menyusun skenario untuk membuat 'ulah' yang berpotensi merugikan klub.

Tidak bisa dipungkiri, Rossoneri kecele oleh aksi nakal yang dilakukan pemainnya.

Baca juga: Massimo Ambrosini Peringatkan AC Milan agar Tak Semborono dalam Perpanjangan Kontrak Franck Kessie

Baca juga: Liga Italia - Eks Presiden Inter Milan Bahas Peluang Jose Mourinho Raih Scudetto di AS Roma

Aksi kapten AC Milan, Alessio Romagnoli (Instagram @alessio.romagnoli)

Sebelumnya ada Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma yang hengkang dari San Siro dengan status free transfer.

Hasilnya, AC Milan harus menerima kenyataan tak mendapatkan sepeserpun uang hasil kepindahan sang pemain.

Padahal jika kedua pemain tersebut dijual ketika masih terikat kontrak, maka AC Milan mendapatkan pundi-pundi uang yang tak sedikit.

Namun pada kenyataannya, para pemain Rossoneri memilih untuk mengulur proses perpanjangan kontrak hingga durasinya habis.

Imbasnya, mereka bisa sesuka hati hengkang menuju tim yang mereka inginkan.

Di sisi lain, cara tersebut berpotensi untuk dilakukan oleh Alessio Romagnoli.

Bek tengah 26 tahun tersebut perlahan mulai tergusur posisinya di starting line-up.

Boleh dikatakan, Romagnoli kalah bersaing dengan Tomori maupun Simon Kjaer.

Meskipun demikian, hingga saat ini, Romagnoli masih menyandang status ban kapten dari klub sekota Inter Milan itu.

Romagnoli memiliki keinginan untuk meninggalkan San Siro begitu kontraknya habis.

Gelandang Inter Milan asal Chili Arturo Vidal (kedua kanan) melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah ia mencetak gol ketiga dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Genoa di stadion San Siro di Milan, pada 21 Agustus 2021. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Ia masih terikat dengan AC Milan hingga Juni musim depan.

Dilansir laman Football Italia, adalah Lazio menjadi klub yang diimpikan oleh eks AS Roma tersebut.

Bukan menjadi rahasia lagi jika Romagoli merupakan pendukung setia Lazio.

Meski pernah menjadi bagian Giallorossi, namun sedari kecil, Romagnoli adalah pendukung setia klub rival AS Roma tersebut.

Jika hingga durasi kontrak habis tak ada kesepakatan baru dengan AC Milan.

Maka Il Capitano Rossoneri bisa hengkang ke Lazio dengan status bebas transfer.

Skenairo ini jelas merugikan jawara tujuh kali Liga Champions tersebut.

Sebelumnya, Rossoneri memboyong Romagnoli dari AS Roma dengan banderol 25 juta euro.

Situasi ini perlu dicermati oleh AC Milan. Jika tak ingin mengalami kerugian kembali, maka mau tak mau klub harus menguangkan Romagnoli pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Jika menunggu hingga Juni 2022, ditakutkan Rossoneri bakal kecele seperti aksi yang dilakukan oleh Hakan Calhanoglu dan Donnarumma.

Lazio sendiri tengah panas-panasnya dalam perburuan gelar Liga Italia musim ini.

Di bawah kendali Maurizio Sarri, Biancocelesti menggunakan skema 4-3-3. 

Romagnoli dinilai sebagai profil yang tepat untuk menjadi andalan baru di sektor pertahanan klub asal Roma itu.

(Tribunnews.com/Giri)

Ikuti berita terkait AC Milan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini