News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 2

Jelang Kick-off Liga 2, PSPS Riau Putuskan Berpisah dengan Coach Simon Elissetche

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

PSPS Riau memutuskan berpisah jalan dengan pelatih Simon Elissetche jelang bergulirnya Liga 2 2021. PSPS Riau berpisah jalan dengan pelatih Simon Elissetche jelang bergulirnya kompetisi Liga 2 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Kabar cukup mengejutkan datang dari salah satu klub Liga 2, PSPS Riau.

PSPS Riau memtuskan berpisah jalan dengan pelatih mereka, Simon Elissetche.

Padahal kebersamaan PSPS dan Simon Elissetche terhitung belum cukup lama.

PSPS Riau memutuskan berpisah jalan dengan pelatih Simon Elissetche jelang bergulirnya Liga 2 2021. (Instagram @pspsriau)

Baca juga: Bersiap Sambut Liga 2, Semen Padang dan PSPS Riau Gelar Latihan Bersama

Pelatih asal Chile itu baru menangani tim berjuluk Askar Bertuah itu pada Juni 2021 lalu.

Artinya, Simon Elissetche baru sekitar tiga bulan melatih tim PSPS.

Keputusan berhentinya kerja sama antarkedua belah pihak disampaikan langsung oleh Presiden PSPS Riau, Norizam Tukiman.

Hal itu bisa dipantau pada akun Instagram resmi klub yang berbasis di provinsi Riau ini.

Baca juga: Persiapan Persis Solo di Liga 2 2021 - Kalahkan Klub Lokal 11-1 hingga Pinjamkan Zamrony ke PSPS

Berhentinya kerja sama antara klub dan coach Simon mulai berlaku pada Rabu (15/9/2021) hari ini.

"Hari ini saya selaku Presiden PSPS Riau ingin mengumumkan satu hal penting untuk seluruh fans & pecinta PSPS Riau," bunyi penggalan pengumuman tersebut.

"Bahwa per hari ini, Rabu 15 September 2021 PSPS tidak akan melanjutkan kerjasama dengan Head Coach Simon Elissetche."

"Karena beberapa hal berkaitan dengan administrasi," lanjutan dari pengumuman tersebut.

Untuk diketahui, coach Simon Elissetche bukanlah nama baru di persepak bolaan Indonesia.

Ia pernah melatih tim Aceh United pada periode 2018 lalu.

Tak sampai di situ, pria asal Chile ini berhasil membawa Aceh United melenggang hingga babak 8 besar Liga 2.

Norizam Tukiman, pemilik baru PSPS Riau (Instagram @pspsriau)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini