News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Hasil Liga Inggris: Harry Kane Meredup, Tottenham Hancur dari Agresi Chelsea

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Inggris Tottenham Hotspur Harry Kane (2R) memimpin rekan satu timnya saat mereka mengamati tepuk tangan selama satu menit untuk Jimmy Greaves, mantan pemain Tottenham dan Chelsea dan England International, sebelum pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Chelsea di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 19 September 2021. Mantan striker Inggris Jimmy Greaves, salah satu pencetak gol dan karakter terhebat dalam permainan, telah meninggal pada usia 81, mantan klubnya Tottenham Hotspur mengumumkan pada hari Minggu.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Inggris pekan kelima, Tottenham Hotspur kalah tragis di hadapan publik sendiri ketika menjamu Chelsea, Senin (20/9/2021) dini hari WIB.

Tottenham kalah dengan skor telak 0-3 atas Chelsea di Tottenham Hotspur Stadium berkat gol Thiago Silva, N Golo Kante, dan Rudiger.

Hasil ini adalah kali kedua bagi Tottenham secara beruntun musim ini menelan kekalahan dengan kebobolan 3 gol.

Sebelum melawan Chelsea, tim asuhan Nuno Espirito Santo kalah 3-0 dari Crystal Palace.

Baca juga: Hasil Tottenham vs Chelsea Liga Inggris, Babak 2 The Blues Ngamuk, Gawang Spurs Diberondong 3 Gol

Kapten timnas Inggris, Harry Kane tak bisa berbuat banyak ketika melawan Chelsea. Dalam pertandingan ini juga menegaskan penurunan performa sang kapten yang gagal mencetak gol pada musim ini.

Harry Kane telah gagal mencetak gol dalam empat penampilan pertamanya di Liga Inggris dalam satu musim.

Ini adalah catatan pertama untuk Harry Kane sejak 2015/2016 lalu. Kane baru melepaskan empat tembakan di Liga Inggris musim ini, menurut Opta Joe.

Bek Tottenham Hotspur Sergio Reguilon (tengah) bereaksi ketika gelandang Chelsea N'Golo Kante (2L) merayakan mencetak gol kedua dengan gelandang Chelsea Inggris Mason Mount (kiri) selama pertandingan sepak bola Liga Premier antara Tottenham Hotspur dan Chelsea di Tottenham Hotspur Stadion di London, pada 19 September 2021. (JUSTIN TALLIS / AFP)

"Ini sulit, tapi saya bangga dengan babak pertama dan semua pertandingan karena kami memiliki masalah dalam tim dan para pemain mencapai batas mereka," ungkap Nuno Espirito Santo usai pertandingan, dikutip dari BBC.

Tottenham memang berhasil menekan pada babak pertama melawan Chelsea, bahkan lebih dominan.

Namun, di babak kedua situasi berubah, Thomas Tuchel membuat perubahan signifikan dengan masuknya N Golo Kante yang merubah permainan Chelsea dan intensitas serangan The Blues.

Baca juga: Solskjaer Semringah Jesse Lingard Cetak Gol, David Moyes: Sepakbola Punya Cara Aneh untuk Bangkit

"Permainan kami bagus di babak pertama, menekan dengan tinggi dan menciptakan masalah untuk menghasilkan gol," kata mantan pelatih Wolves itu.

"Di babak kedua, bola mati dan gol mengubah permainan. Kami menjadi jauh lebih sulit, permainan berubah total dan Chelea mengambil kendali dan menjadi tim yang lebih baik," jelasnya.

Bagi Chelsea, laga alot di babak pertama melawan Tottenham menghasilkan catatan buruk.

Untuk pertama kalinya sejak Thomas Tuchel mengambil alih kursi kepelatihan dari Frank Lampard, Chelsea gagal mengemas tembakan tepat sasaran di babak pertama Liga Inggris, dilansir Squawka.

Bek Chelsea asal Jerman Antonio Rudiger (tengah) merayakan mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Chelsea di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 19 September 2021. JUSTIN TALLIS / AFP (JUSTIN TALLIS / AFP)
Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini