Danilo: Masalah Juventus Masalah Mental
Baca juga: Milo-Munster Kritik Gaya dan Metode Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Ladeni Satu Per Satu
Danilo setuju dengan Massimiliano Allegri bahwa Juventus kehilangan poin dari situasi terdepan adalah lebih merupakan masalah mentalitas daripada kebugaran fisik.
Hal itu dia lontarkan setelah Juventus bermain imbang 1-1 melawan AC Milan.
Sang pelatih sangat marah setelah Ante Rebic menyamakan kedudukan dari sepak pojok.
Alvaro Morata telah memberi Bianconeri keunggulan saat pertandingan baru berjalan empat menit.
Juventus juga mendominasi babak pertama, namun seperti mempertaruhkan kekalahan pada menit-menit terakhir pada laga di Turin tersebut.
“Saya setuju dengan pelatih bahwa kami perlu lebih sebagai tim, karena kami berjuang bukan untuk penampilan, tetapi hasil."
Baca juga: Kabar Man United, Franck Kessie Opsi Darurat, Jesse Lingard Malah Dicibir Owen Seusai Cetak Gol
"Kami harus cerdas dan menyadari apa yang menyebabkan hasil ini,” kata Danilo kepada DAZN.
“Kami bermain bagus di babak pertama, menjaga penguasaan bola, menekan tinggi dan melakukan apa yang kami persiapkan selama seminggu."
"Di babak kedua kami harus menjaga intensitas itu, tetapi kami kebobolan gol yang bisa dihindari,” katanya.
“Dalam pandangan saya, ini lebih merupakan masalah mentalitas daripada kebugaran fisik."
"Pada saat-saat itu kami tidak dapat menekan atau bergerak secara defensif sebagai satu kesatuan."
"Kami tidak menggerakkan bola dengan cukup cepat dan itu tentu saja sesuatu yang perlu kami tingkatkan,” lanjut Danilo.
Mengingat Juventus kini berada di peringkat ke-18 dan bisa saja terpaut 10 poin dari pemuncak klasemen Serie A, apakah Juventus masih mengincar posisi teratas?